Ini Dia Desa dan Kelurahan Penerima Mobil Ambulan di Seluma Tahun 2025

Ini Dia  Desa dan Kelurahan Penerima Mobil Ambulan di Seluma Tahun 2025

Inilah 2 unit ambulan dari Pemerintah Kabupaten Seluma yang siap untuk diserahkan ke desa-Wawan-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id, Tais - Sebanyak 14 unit mobil jenis ambulance gratis bakal didistribusikan ke Seluma oleh Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan dan Bupati Seluma, Teddy Rahman SE.MM dalam waktu dekat.


Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma Rudi Syawaludin S.Sos mengatakan, bantuan ambulan ini, rencananya akan dibagikan ke 14 desa yang tersebar di 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Seluma.

BACA JUGA:Bersama Kemendes PDTT, Rakyat Bengkulu Media Group Gelar Festival Bangun Desa

 


Keempat belas unit mobil ambulan ini, rinciannya 12 unit mobil ambulan dari Pemerintah Provinsi Bengkulu dan 2 unit dari Pemerintah Kabupaten Seluma.


"Sudah ada tahap ini  14 unit ambulan, 12 unit dari Pemprov Bengkulu, dan 2 unit dari Pemda Seluma, rencananya dibagikan ke 14 desa yang ada di 14 kecamatan di Kabupaten Seluma," terang Rudi Syawaludin.

BACA JUGA:Bupati Teddy Rahman Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Comand Center Polres Seluma


Lanjutnya, rencananya pembagian mobil ambulan diserahkan saat Upacara peringatan HUT RI ke 80 Tahun.


Dengan adanya bantuan mobil ambulan ini, pemerintah desa penerima ambulan dapat bersinergi dengan program Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Provinsi Bengkulu dalam meningkatkan pelayanan masyarakat di sektor bidang kesehatan.

BACA JUGA:Mulai 1- 31 Agustus 2025, Pemkab Seluma Imbau Masyarakat dan Instansi Kibarkan Bendera Merah Putih


Daftar  14 Desa/Kelurahan yang tahun ini menerima ambulan bantuan tahap pertama.


1. Desa Riak Siabun, Kecamatan Sukaraja 
2. Desa Sukasari, Kecamatan Air Periukan 
3. Desa Napal Jungur, Kecamatan Lubuk Sandi


4. Desa Purbosari, Kecamatan Seluma Barat
5. Desa Tanjung Seru, Kecamatan Seluma Selatan 
6. Kelurahan Napal, Kecamatan Seluma 


7. Desa Pandan, Kecamatan Seluma Utara
8. Desa Rawasari, Kecamatan Seluma Timur 
9. Desa Lubuk Gio, Kecamatan Talo

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: