Simpang 4 Dehasen Rawan Kecelakaan Lalu Lintas, Pengemudi Sering Terobos Lampu Merah
Simpang 4 Dehasen Rawan Kecelakaan Lalu Lintas, Pengemudi Sering Terobos Lampu Merah -Muharrom Afdoli-Radar Bengkulu
radarbengkuluonline.id – Pelanggaran lalu lintas di kawasan Simpang 4 Dehasen, Kota Bengkulu, kian meresahkan warga dan pengguna jalan. Berdasarkan pantauan di lokasi pada Kamis (22/1/2026), banyak pengendara roda dua maupun roda empat yang secara terang-terangan menerobos lampu merah, mengabaikan keselamatan diri sendiri dan orang lain.
Kondisi ini dikeluhkan oleh masyarakat yang beraktivitas di sekitar persimpangan tersebut. Asep seorang pemilik usaha fotokopi yang berlokasi tepat di dekat lampu merah Simpang 4 Dehasen, mengungkapkan bahwa pelanggaran ini sudah menjadi pemandangan sehari-hari yang sangat membahayakan.
"Memang sering di sini orang terobos lampu merah. Mau motor atau mobil sama saja, sering sekali saya lihat langsung," ujar Asep saat ditemui RADAR BENGKULU di tempat usahanya, Kamis, 22 Januari 2026.
Lebih lanjut Asep menceritakan bahwa ketidaksabaran pengendara dalam mematuhi rambu lalu lintas ini sering kali berujung pada insiden kecelakaan. Ruas jalan yang cukup padat membuat risiko benturan antar kendaraan menjadi sangat tinggi ketika ada salah satu pihak yang memaksa melaju.
"Bahkan ada beberapa yang sampai tumburan (tabrakan) di tengah simpang karena nekat menerobos itu. Sangat bahaya, apalagi kalau jam-jam sibuk," ujarnya.
Hingga berita ini diturunkan, warga berharap adanya tindakan tegas dari pihak kepolisian, baik melalui penjagaan personel maupun optimalisasi tilang elektronik (ETLE) di kawasan tersebut guna mencegah jatuhnya korban jiwa lebih lanjut.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
