Jenderal (Pur) Djoko Santoso Lantik BPD Prabowo-Sandi Bengkulu

Rabu 30-01-2019,20:58 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Brigjen (Pur) Iskandar Ramis: Ketua BPD Prabowo-Sandi BENGKULU 

RBO, BENGKULU - Badan Pemenangan Daerah (BPD)  Prabowo - Sandi akan dilantik besok (Jumat-red) tanggal 1 Februari di Hotel Santika Bengkulu. Pelantikan akan dilakukan langsung oleh Ketua Umum Badan Pemenangan Nasional (BPN)  pasangan no 2. Yakni Jenderal (Pur)  Djoko Santoso. Kedatangan Ketua Umum BPN 02 itu pada Kamis Sore besok.
"Insya Allah Jenderal Djoksan akan tiba di Bengkulu besok (Kamis) sore," ungkap Ketua BPD 02  Bengkulu Brigjen (Pur) Iskandar Ramis, Rabu (30/1).
Rangkaian kegiatan di Bengkulu,  selain mengukuhkan tim pemenangan daerah,  juga akan melaksanakan salat subuh berjamaah dan mengunjungi panti asuhan. Dengan pengukuhan ini,  maka langkah pemenangan pasangan PAS akan semakin terkoordinir. Sekaligus juga akan melakukan koordinasi, baik ditingkat kabupaten/kota maupun sinergi dengan partai politik pengusung dan pendukung.
"Kita akan bekerja keras untuk memenangkan calon presiden Prabowo Sandi di Provinsi Bengkulu, " lanjut mantan Wakil Gubernur Bengkulu ini. Ditambahkan oleh Dr Heri Budianto M.Si, keberadaan BPD 02 juga akan menggerakkan dan mensinergikan relawan pendukung Prabowo Sandi yang ada di Provinsi Bengkulu. "Relawan akan bergerak bersama BPD,  dengan tujuan memenangkan pasangan 02," tambah Direktur Media dan Komunikasi BPD Provinsi Bengkulu, Dr.  Heri Budianto. M. Si yang juga caleg DPR RI dari Partai Gerindra ini. Target BPD Provinsi setelah ini adalah menyusun organisasi sampai ke tingkat Desa yang akan berkoordinasi dengan sayap parpol pendukung. "Target kita terbentuk organ sampai tingkat desa, bahkan RT," pungkasnya. (idn)
Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini