Nomor Urut I Dapil I Dari PKS
RBO >> ARGA MAKMUR >> Bagi masyarakat Bumi Ratu Samban Bengkulu Utara (BU), nama maupun wajah Ir.H.Supriyanto bukanlah hal yang asing. Ini lantaran Anggota DPRD BU asal PKS yang juga sebagai Ketua DPD PKS BU tersebut dikenal sebagai sosok wakil rakyat yang sederhana, bersahaja dan dekat dengan semua kalangan di daerah ini. Alumni Fakultas Pertanian UNIB yang juga ketua Ikatan Alumni Unib di BU ini, juga sangat dekat dengan masyarakat kecil maupun umat. Terutama para petani dan nelayan. Hal ini disebabkan politisi PKS yang sekarang duduk di Komisi II DPRD BU tersebut dikenal sebagai penggiat kegiatan pertanian lewat Organisasi yang pernah diketuainya, yakni KTNA BU atau Kontak Tani Dan Nelayan Andalan yang digelutinya dalam meningkatkan kesejahteraan petani maupun nelayan. Bagi politisi yang juga merupakan anggota MUI BU tersebut, menjadi wakil rakyat adalah merupakan amanah yang wajib ia jalankan dengan sepenuh hati dan rasa tanggungjawab baik pada masyarakat, bangsa negara maupun pada Allah SWT. Ir.H.Supriyanto kembali dicalonkan partainya sebagai Caleg DPRD BU Daerah Pemilihan I yang meliputi Kecamatan Kota Arga Makmur, Arma Jaya, Lais serta Kecamatan Batik Nau dari PKS. Baginya, menjadi wakil rakyat adalah amanah dan anugrah yang wajib disyukuri dengan melaksanakan pengabdian terbaik bagi kemajuan masyarakat serta kemaslahatan umat. ‘’Saya mohon dukungan dan doa restu, sebagai Caleg DPRD BU Dapil I Nomor urut 1 Dari PKS. Insya Allah suara yang diberikan pada saya akan saya amanah untuk terus berjuang dalam menampung aspirasi masyarakat demi kemajuan bersama. Saya ini tidak ada apa-apanya bila tidak didukung oleh masyarakat. Jadi masyarakatlah yang memegang kekuasaan untuk memilih wakilnya di DPRD BU, dengan ijin dari Allah SWT tentunya,’’ ujar H.Supriyanto.(bri)Ir,H.Supriyanto Siap Lanjutkan Perjuangan Bersama Rakyat di DPRD BU
Senin 08-04-2019,09:07 WIB
Editor : radar
Kategori :