RBO, BENGKULU - Open Tournament Tenis Lapangan Bank Bengkulu ke 3 yang merupakan rangkaian peringatan HUT Bank Bengkulu ke 48 berakhir sudah, dengan mendapati para juaranya. Acara tersebut ditutup secara resmi kemarin bertempat di lapangan Tenis Indoor Pemda. Adapun sebagai juaranya untuk tim beregu putera maupun tim perorangan putri sebanyak 8 juara dengan piala bergilir, tetap dan uang pembinaan dengan total sebesar 17 juta juga sudah diserahkan. Acara yang ditutup oleh Pimpinan Divisi TSI dan merupakan Ketua Pelaksana , H. Harmidi. “TIM INA A tampil sebagai Juara 1 dan meraih piala bergilir sekaligus dalam Open Tournament Tenis Lapangan Bank Bengkulu yang ketiga kali ini. Sedangkan Bank Bengkulu berhasil tampil sebagai juara kedua,’’ ujar Ketua Pelaksana Acara, H. Harmidi kepada RADAR BENGKULU kemarin. Ajang ini, lanjutnya, merupakan ajang pencarian bibit yang nantinya dipersiapkan oleh Pelti Bengkulu untuk dibawa ke ajang Porwil. Selain itu juga sebagai ajang silaturahim keluarga besar bank Bengkulu dengan instansi-instansi yang ada di Provinsi Bengkulu. Harapannya nantinya ajang ini bertambah besar dan ditingkatkan menjadi ajang nasional, sehingga nantinya jika menjadi salah satu event yang sangat dinanti-nantikan para pecinta tenis lapangan bagi pemula sampai atlit, “bebernya. Adapun yang menjadi juara dalam Open Tournament Tenis Lapangan Bank Bengkulu ke 3 Tahun 2019 secara lengkap bisa dilihat grafis di bawah ini. (Ae-4)
1. Juara Beregu Putra Juara I. INA A, Juara II. Bank Bengkulu, Juara III. Pemprov Bengkulu, Juara IV. TNI/POLRI. 2. Ganda Perorangan Putri Juara I. Yanti/Dela, Juara II. Nita/Eva, Juara III. Lucky/Tenti, Juara IV. Ika/Amin.Tim INA A Juara Open Tournament Tenis Lapangan Bank Bengkulu
Senin 29-04-2019,20:24 WIB
Editor : radar
Kategori :