Sudah 6 Balon Rebut Perahu NasDem, Rio Capella dan Rosjonsyah Terus Bergerilya

Kamis 10-10-2019,21:25 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU – Hingga Kamis 10 Oktober, Cagub dan Cawagub Partai NasDem Provinsi Bengkulu sudah enam kandidat yang datang mengambil formulir. “Tadi ada LO dari Rio Capella serta LO Rosjonsyah yang datang dan mengambil formulir Cagub NasDem. Artinya sampai hari ini sudah ada enam kandidat yang datang,” ungkap Anggi Ponanda, Kamis (10/10) yang menerima pendaftaran di Nasdem.

Dijelaskan, penjaringan untuk pendaftaran Cagub dan Cawagub, masih mereka buka hingga tanggal 23 Oktober. “Kita masih beri kesempatan dan masih ada waktu bagi kandidat lainnya yang ingin mendaftar di NasDem,” singkat Anggi.

Adapun dari LO H. Patrice Rio Capella SH, M.Kn. Edwin Aldrin SE menyampaikan, mereka sudah mendatangi sejumlah Parpol di provinsi Bengkulu dan mengambil formulir pendaftaran. “Tadi kita sudah mengambil formulir di Partai Golkar, PDIP, NasDem dan Hanura. Tadi juga kami sudah mendatangi DPW Perindo, namun mereka belum buka pendaftaran. Intinya nanti seluruh Parpol pemilik kursi di DPRD Provinsi akan kami datangi dan kita ikuti mekanisme pendaftaran Cagub yang mereka laksanakan,” kata Edwin.

Dan pengambilan formulir pendaftaran yang mereka lakukan lanjut Edwin, itu juga sudah atas instruksi dari Rio Capella langsung. “Beliau akan menjadi kandidat Balon Gubernur Bengkulu mendatang. Selain Parpol, kita juga mempersiapkan untuk syarat maju jalur independen,” lanjutnya.

Adapun dari LO Rosjonsyah, Hanif saat ditanyai usai mengambil formulir di NasDem mengatakan, atas instruksi Bupati Lebong Rosjonsyah, dia mengambil formulir di NasDem. “Ini tadi karena Pak Rosjonsyah sedang ada tamu yaitu Walikota Bengkulu di Lebong sehingga beliau belum bisa mengambil formulir sendiri dan saya yang diinstruksikan sebagai LO beliau. Tadi di Partai Hanura juga sudah kami datangi, tapi belum mengambil formulir di Hanura tadi, kita baru komunikasi saja,” kata Hanif. (idn)

Balon Gubernur NasDem

1. Dr H. Rohidin Mersyah 2. H. Agusrin M Najamuddin, ST 3. Dr Ir H. M Imron Rosyadi 4. Dr (Hc) H. Ahmad Hijazi 5. H. Rosjonsyah Syahili S.Ip, M.Si 6. H. Patrice Rio Capella SH, M.Kn

Tags :
Kategori :

Terkait