Tanah Tinggi Rampungkan APBDes Tepat Waktu

Selasa 14-01-2020,21:20 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, ARGA MAKMUR - Pemdes Tanah Tinggi, Kecamatan Padang Jaya telah rampung merealisasikan pembangunan yang masuk dalam APBDes TA 2019 pertahap.

Tahap I (20%) pembangunan pembukaan badan jalan volume 968 M, Rabat Beton Dusun 1 Volume 307 M, pembukaan badan jalan Dusun 1 693 M, Rabat Beton Dusun 3 volume 300 M dan pembangunan pelapis tebing. Tahap II (40%) Pembangunan taman bermain anak milik desa, pemasangan lampu jalan, pembangunan plat deker dusun 3, rabat beton dusun 2, pembangunan rabat beton dusun 3 RT 9 dan pembangunan pelapis tebing.

Tahap III (40%) Pembangunan Balai Pelatihan Belajar Masyarakat, pembangunan monumen icon desa tanah tinggi, pelapis tebing. Semua terealisasi sesuai dengan Volume, RAB dan Aturan yang ada.

Selain pembangunan, Pemdes Tanah Tinggi juga telah melaksanakan pelatihan dan pemberdayaan peningkatan kapasitas perangkat desa dalam pengoperasian SISKEUDes, PRODESKEL, peningkatan kapasitas BPD, peningkatan kapasitas Linmas, peningkatan kapasitas Lembaga Adat Lokal Desa dan pelatihan pemberdayaan penguatan perempuan dalam program PKK.

Kades Tanah Tinggi Karjan kepada RADAR BENGKULU mengatakan Pemdes bersama TPK sudah menyelesaikan tahap pertahap pembangunan dari realisasi Dana Desa (DD). "Alhamdulillah kita bersama TPK yang ada telah menuntaskan semuah pembangunan mulai dari Tahap I, II dan III," singkat Karjan.

Karjan juga menyampaikan, semua kegiatan yang di laksanakan Pemdes bersama TPK, sesuai Volume, RAB dan aturan yang ada dan juga selalu transparan terhadap masyarakat atas pengelolaan Dana Desa (DD) Tanah Tinggi dapat diketahui bersama. “Pemdes dan TPK selalu berusaha lakukan yang terbaik bagi kepentingan bersama dalam membangun Desa, Pekerjaan pembangunan desa kami kerjakan dengan baik dan sesuai Volume, RAB dan Aturan yang ada,” kata dia.

Begitu pula dalam hal penyelenggaraan Pemerintahan Desa, Pemberdayaan Masyakat Desa peningkatan Kapasitas Perangkat Desa dan kelembagaan Desa juga sudah dilaksanakan Pemdes Tanah Tinggi lewat sumber APBDes TA 2019 “Kita juga melakukan pelatihan dan pemberdayaan,” singkat Karjan. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait