Nekad Menyebrang Sungai Bantal, Dump Truk Terbalik

Jumat 19-06-2020,20:20 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Belum Ada Jembatan Beton

RBO, MUKOMUKO - Kendaraan berat yang ingin menuju Desa Lubuk Silandak, Kecamatan Teramang Jaya, Kabupaten Mukomuko, harus menyeberangi Sungai Bantal Kanan yang berlokasi antara Desa Sido Mulyo dengan Desa Lubuk Silandak. Sebab, belum ada jembatan penyebrangan yang layak bagi kendaraan berat di sungai tersebut.

Akibatnya, kerap terjadi kecelakaan terseret arus sungai saat truck nekat menyeberangi sungai tersebut. Seperti kejadian Jumat pagi (19/6). Satu unit dump truck terbalik dan terseret beberapa meter diterjang arus sungai Bantal.

"Iya, tadi pagi (kemarin) ada truck warga hanyut pas nyebrang," ungkap Ibnu warga asal Teramang Jaya.

Sementara, pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko melalui Kabid Bina Marga, Budiarto, ST mengatakan, jembatan menuju Desa Lubuk Silandak untuk penyeberangan sungai Bantal Kanan pernah dibangun pada 2019, tapi memang belum tuntas.

"Sesuai rencana memang pembangunan jembatan Lubuk Silandak ini bertahap, karena anggaranya cukup besar," jelas Budiarto.

Rencananya, pada tahun 2020 ini, pembangunan jembatan tersebut dilanjutkan. Akan tetapi, lantaran pandemi Covid-19, anggarannya digeser untuk penanganan Covid-19.

"Rencana tahun depan akan kembali dilanjutkan. Eksekutif dan legislatif sudah bersepakat dan berupaya maksimal melanjutkan pembangunan jembatan tersebut. Tapi karena Corona terpaksa kita tunda," bebernya.

Ia mengingatkan, sebelum jembatan selesai dibangun, bagi kendaraan yang ingin melewati sungai Bantal Kanan sebaiknya lebih waspada. Atau supaya aman, lebih baik jangan dulu menyebrang.

"Intinya kami mengimbau lebih waspada. Kalau arus sedang besar, jangan nyebrang dulu. Mudah-mudahan niat Pemkab untuk membangun jembatan itu, tidak ada halangan lagi," pungkasnya. (sam)

Tags :
Kategori :

Terkait