Siswa Baru di Kota Bengkulu Dapat Baju Seragam Sekolah Gratis

Kamis 09-07-2020,19:43 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO >>>  BENGKULU >>>  Janji Walikota Bengkulu, Helmi Hasan, usai memenangkan lomba dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) atas penghargaan juara inovasi daerah nominasi Pemerintahan Daerah (Pemda) Kota Bengkulu dibidang sektor Transportasi Umum mendapatkan urutan pertama dengan skor 62,44 beberapa minggu yang lalu, ternyata hadiah sebesar Rp 3 miliar tersebut, akan dialokasikan untuk pembelian seragam siswa baru Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri dan Swasta yang ada di Kota Bengkulu.

"Jadi Pemerintah Kota (Pemkot), melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota, akan menganggarkan pengadaan baju seragam SD, SMP siswa baru tahun ajaran 2020-2021," ujar Sekretaris Dikbud Kota Bengkulu, Nopri Walihan, S.Pd, MM pada radarbengkuluonline.com tadi siang (9/7).

Untuk seragam sekolah gratis yang diberikan tersebut, berupa satu stel baju putih, celana, topi, dasi, ikat pinggang, bila memungkinkan sepatu. "Siswa baru SD kelas 1, baju putih, celana merah seragam. Sedangkan siswa SMP kelas 7, sama saja. Yang membedakan di celana warna biru. Nantinya, kami akan menghitung lagi berapa jumlah siswa baru SD/SMP tahun ajaran baru 2020-2021 se-Kota Bengkulu," terangnya.

Sedangkan saat ditanya, apakah siswa MI/MTs akan mendapat seragam tersebut? menurutnya, MI/MTs notabenenya naungan dari Kementerian Agama (Kemenag) Kota. "Kalau masih memungkinkan, baju seragam itu akan diberikan juga ke siswa MI/MTs. Sebab, dari MI/MTs kan dari warna seragamnya beda, ukuran baju, celana dan lain-lain. Kini lagi sedang dipersiapkan. Dihitung-hitung, dikaji dari sisi regulasi, dari anggaran In sya Allah sudah siap," katanya.

Syarat bagi siswa baru supaya dapat seragam gratis, dia merupakan siswa SD/SMP yang belajar di Kota Bengkulu. "Dari data siswa baru untuk SD 5.300 lebih, SMP 5.300 lebih, jadi bisa dibilang hampir 11.000 ribu lebih yang mendapat seragam gratis dari Pemkot," tutupnya. (ach)

Tags :
Kategori :

Terkait