RBO, SELUMA - Dinas PUPR Seluma saat ini tengah mengusulkan rehab jembatan semi permanen di kompleks perkantoran Pemkab Seluma yang kondisinya sejak beberapa bulan terakhir rusak. Kadis PUPR Seluma, Muhammad Syaipullah ST, SE mengatakan untuk merehab jembatan tersebut, pihaknya mengusulkan anggaran senilai Rp 80 juta." Masih kita usulkan di APBD-P. Besarnya sekitar Rp 80 juta," sampai Kadis PUPR Seluma, Muhammad Syaipullah ST, SE, Kamis (13/8). Dana tersebut, akan dialokasikan untuk mengganti papan lantai jembatan yang kondisinya sudah rusak." Banyak papan lantai jembatan yang sudah rapuh, dan bolong," sampainya. Sebelumnya, rusaknya lantai papan jembatan mengakibatkan banyak mobil pejabat, ASN maupun masyarakat yang terperosok." Dalam sehari saja, ada dua mobil ASN yang terperosok. Bahkan saat itu saya juga ikut ndorong mobil," kata dia. Kadis PUPR mengakui sudah selayaknya jembatan semi permanen yang letaknya dekat dengan kantor PUPR tersebut di bangun permanen. Selain menghubungkan antar kantor pemerintahan, juga menjadi akses lalu lintas warga di sejumlah desa dan kecamatan. (0ne)
Dinas PUPR Alokasikan Rp 80 Juta untuk Rehab Jembatan Kompleks Perkantoran
Kamis 13-08-2020,19:09 WIB
Editor : radar
Kategori :