Lagi, 4 Positif, 7 Sembuh Total: 264 Positif, 163 Sembuh

Kamis 13-08-2020,21:26 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU - Kasus konfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Bengkulu kembali bertambah. Ini dilihat dari situasi terkini perkembangan Covid-19 pertanggal 13 Agustus 2020, terdapat 4 kasus positif baru. Untuk kabar baiknya, ada tambahan 7 pasien sembuh.

"Untuk tambahan kasus positif hari ini (kamis-red), pertama, kasus 261, perempuan, umur 36 tahun, Kota Bengkulu. Keluhan demam. Saat ini, pasien melakukan isolasi mandiri. Kedua, kasus 262, laki-laki, umur 3 tahun, Kota Bengkulu. Keluhan, batuk, pilek, Saat ini, pasien melakukan isolasi mandiri. Ketiga, kasus 263, perempuan, umur 36 tahun, Kota Bengkulu. Keluhan batuk, Saat ini, pasien melakukan isolasi mandiri. Keempat, kasus 264, perempuan, umur 36 tahun, Kota Bengkulu. Keluhan demam dan batuk, Saat ini, pasien melakukan isolasi mandiri," ujar Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Jaduliwan, SE, M.M pada radarbengkuluonline.com, kemarin.

Selain itu, untuk kabar baiknya, terdapat 7 pasien yang sembuh, yaitu kasus 177, 180, 182, 184, 178, 181 dan 183. Jadi, total pasien sembuh sebanyak 163 orang. Sementara itu, dari jumlah sampel yang diperiksa di laboratorium sebanyak 3.668, sampel positif 264, sampel yang proses pemeriksaan 90, sampel positif yang keluar hari ini 4 sampel, semuanya dari Kota Bengkulu.

"Jika dilihat dari peta persebaran Covid-19 di Provinsi Bengkulu, zona hijau, Mukomuko, konfirmasi positif 1, meninggal nihil, sembuh 1, Suspek (ODP dan PDP) 161. Kaur, konfirmasi 4, meninggal nihil, sembuh 4, Suspek 35. Bengkulu Selatan, konfirmasi 9, meninggal nihil, sembuh 8, Suspek 38. Zona kuning, Bengkulu Utara, konfirmasi 14, meninggal 1, sembuh 11, Suspek 133. Bengkulu Tengah, konfirmasi 6, meninggal 1, sembuh 3, Suspek 94. Lebong, konfirmasi 2, meninggal nihil, sembuh nihil, Suspek 29. Rejang Lebong, konfirmasi 3, meninggal nihil, sembuh 2, Suspek 63. Zona oranye, Kota Bengkulu, konfirmasi 201, meninggal 19, sembuh 123, Suspek 502. Seluma, konfirmasi 13, meninggal 1, sembuh 3, Suspek 42. Kepahiang, konfirmasi 11, meninggal 2, sembuh 8, Suspek 126," tutupnya. (ach)

Tags :
Kategori :

Terkait