Status Hukum Clear, YIM Minta Kader PBB All Out Menangkan Agusrin-Imron

Sabtu 05-09-2020,17:20 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Baru Dua Pasang Daftar Pilgub Bengkulu RBO, BENGKULU - Setelah mendapatkan B1 KWK dari Partai Bulan Bintang (PBB), Ketum PBB yang juga Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra (YIM) Mengatakan bahwa status hukum mantan Gubernur Bengkulu Agusrin M Najamuddin sudah clear. "Saya ditelpon langsung oleh Ketum PBB, Profesor Yusril Ihza Mahendra. Yusril mengatakan bahwa pencalonan Agusrin sudah clear tidak ada masalah lagi dengan status hukumnya, Agusrin memang sudah bisa maju kembali dalam Pilkada. Dan apabila ada yang masih meragukan serta mempermasalahkan status hukum Agusrin ketika maju menjadi Calon Gubernur. Maka Ketua Umum PBB tersebut siap berada di garda terdepan untuk melakukan pembelaan," kata Wakil Bendahara Umum (Wabendum) DPP PBB Miftahul Jazim, Sabtu (5/9). Dijelaskan oleh Miftahul Jazim. Agusrin M Najamuddin dipastikan kembali akan maju dalam Pilgub Bengkulu tahun ini berpasangan dengan Dr Ir. H. M Imron Rosyadi. Agusrin-Imron telah mendapatkan dukungan penuh dari empat Parpol yaitu Gerindra dengan enam kursi DPRD Provinsinya, lalu PKB pemilik empat kursi DPRD serta Perindo dua kursi. Total Agusrin-Imron diusung 12 kursi DPRD serta didukung PBB selaku Parpol non parlemen. "Besok (Minggu-red) jam 2 siang, Pak Agusrin akan pulang ke Bengkulu naik pesawat dari Jakarta. Setelah itu jam 3 kita mendaftar ke KPU. Rencananya Sekjen DPP PBB Bapak Ir Afriansyah Noor M.Si ikut hadir di Bengkulu mengantarkan Agusrin-Imron ke KPU. Dan instruksi dari Ketum PBB, seluruh kader, pengurus serta jajaran keluarga besar PBB Provinsi Bengkulu wajib all out dan berjuang sekuat tenaga memenangkan Agusrin-Imron supaya terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu," pungkas Miftahul Jazim. Sebelumnya diketahui. Tahap pendaftaran Cagub dan Cawagub Bengkulu telah dibuka sejak hari Jumat tanggal 4 September dan pada hari kedua pendaftaran tercatat sudah ada dua pasang bakal Cagub dan Cawagub yang mendaftar yaitu Helmi-Muslihan yang diusung PAN, Hanura dan NasDem, lalu Paslon petahana Rohidin-Rosjonsyah yang didaftarkan oleh PDIP, Golkar, PKS, PPP dan Demokrat. Rencananya Agusrin-Imron baru akan mendaftar besok pada hari Minggu (6/9) sebelum pendaftaran ditutup. (idn)

Tags :
Kategori :

Terkait