Konsolidasi NasDem BU, Bulat Perjuangkan Mian-Ari

Minggu 08-11-2020,21:25 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, ARGA MAKMUR - Sepertinya Partai NasDem tidak main-main dalam memperjuangkan kemenangan bagi pasangan yang diusungnya dalam Pilkada BU yaitu Ir.H.Mian-Ari Septia Adinata,M.AP dalam Pilkada BU 9 Desember 2020 secara terukur.

Untuk memastikan perjuangan, kader turun ke desa-desa hingga akar rumput memastikan warga memilih pasangan Ir.H.Mian-Ari menjadi satu-satu pilihan warga di seluruh TPS di 220 Desa dan kelurahan dalam 19 Kecamatan di BU.

Untuk itu, DPD Partai NasDem BU menggelar Rapat Konsolidasi yang dihadiri Pengurus DPD Partai NasDem BU, Pengurus DPC di 19 Kecamatan dalam wilyah BU yang dibuka secara resmi oleh Ketua DPW NasDem Provinsi DR.H.FerryRamli,SH.MH di Aula Rama Agung Resto BU.

Rapat Konsolidasi tersebut berjalan sesuai Protokol Kesehatan dan di pantau Panwascam Kota Arga Makmur ini juga dihadiri pasangan Calon tunggal Bupati BU Ir.H.Mian dan pasangan wakil Bupati Ari Septia Adinata,M.AP serta anggota Dewan BU dari NasDem.

Ketua DPD NasDem BU, Arieo Tanicho,ST.M.Arh mengatakan Rakor ini untuk menyamakan langkah dalam menjalankan tugas Partai NasDem ke seluruh pelosok desa untuk kemenangan pasangan Mian-Ari secara mutlak dan terhormat. "Kita ingin pasangan yang jelas memilki Visi dan Misi serta sudah terbukti berhasil ini dapat diterima dan warga akan datang ke TPS untuk memilih mereka Mian-Ari ini,"ujar Arieo Tanicho.

Sementara itu Ketua Bappilu DPW NasDem Provinsi yang juga Ketua Fraksi NasDem DPRD Provinsi Bengkulu Tantawi Dali,MM mengatakan spirit bagi Kader NasDem lebih serius lagi turun ke warga untuk memastikan pilihan mereka untuk Mian - Ari melanjutkan Pembangunan di BU 5 tahun kedepan. "Kita harus memberikan motivasi kepada pemilih untuk memilih pasangan Mian - Ari guna melanjutkan kepemimpinannya di Bengkulu Utara ini," kata dia.

Anggota DPRD Provinsi Dapil BU dan Benteng Andaru Pranata,SE juga tampak hadir dalam Rapat Konsilidasi DPD NasDem BU yang berjalan lancar dan sukses ini. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait