RBO, MANNA - Kepala Kecamatan Pasar Manna, Mimi Herawati,S.Pd. M.Si mengatakan untuk meningkatkan perekonomian yang ada daerah baik itu kelurahan maupun desa, maka potensi yang ada bisa dikembangakan untuk kesejahteraan rakyat. "Sebagai Pemerintah Kecamatan akan semaksimal mengakomodir apa yang diusulkan oleh Desa dan Kelurahan dalam rancangan RKPDes yang diusulkan, Tetapi harus sesuai dengan kultur daerah yang dimiliki," kata Mimi di DPRD BS, Senin(14/12). Kalau di Kecamatan Pasar Manna untuk desa tidak banyak lagi cuma ada Dua Desa yaitu Desa Batu Kuning dan Desa Batu Lambang. Yang banyak saat ini adalah Kelurahan karena posisi kecamatan Pasar Manna sudah berada di tengah Kota Manna. Kedepannya tidak menutup kemungkinan dua desa ini akan djadikan kelurahan kalau mekanismenya sudah mencukupi, Dan akan diusulkan ke Pemerintah Daerah. Kalau dua Desa ini sudah mampu menjadi Desa yang mandiri."Karena dana yang ada di desa tersebut kegunaannya untuk menyejahtrakan masyarakat, jangan sampai dana yang ada kita salah gunakan tetapi buatklah trobosan yang bisa meningkatkan Sumber Daya Manusianya(SDM) sehingga kemajuan suatu desa bisa terus meningkat," paparnya. Kalau dilihat dari potensi Kecamatan Pasar Manna ini cukup menjanjikan apalgi disegi pariwisata seperti Kawasan Pantai Pasar Bawah, Tebat Gelumpai, Tebat Rukis, dari sanalah masyarakat bismenggunakan fasilitas tersebut untuk meningkatkan perekonoimian. Apalagi saat ini pandemi Covid - 19 belum ada tanda - tandanya untuk menghilang, Tetapi masyarakat harus tetap berjuang untuk terus meningkatkan perekonomian dengan cara tetap mematuhi protokol kesehatan sehingga perekonomian tetap berjalan pencegahan covid bisa terus dilaksanakan. "Semoga kedepannya nanti Kecamatan Pasar Manna mampu menciptakan bachgroudnya sendiri, Sehingga kalau ada masyarakat yang membutuhkan sesuatu bisa langsung pergi ke Kecamatan Pasar Manna, bahkan kalaupun itu bisa terjadi mampu mendatangkan investor untuk mengelola potensi yang ada," Pungkas Mimi.(afa)
Gunakan DD Untuk Gali Potensi Daerah
Senin 14-12-2020,19:46 WIB
Editor : radar
Kategori :