Masuk di Taman Buru, Pembangunan Jalan Gagal

Minggu 10-01-2021,20:31 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

  RBO >>>  SELUMA >>>  Polemik pembangunan ruas jalan karena masuk dalam hutan kawasan tidak hanya terjadi di wilayah Seluma Utara. Tapi juga terjadi pada pembangunan jalan di wilayah Desa Arang Sapat-Cawang, Kecamatan Lubuk Sandi. Kadis PUPR Seluma, Muhammad Syaipullah ST, SE menyampaikan, pembangunan jalan dari Desa Arang Sapat menuju Cawang sudah dianggarkan di APBD 2021, namun terancam gagal direalisasikan karena masuk Kawasan Taman Buru. "Pembangunan jalan dari Desa Arang Sapat - Cawang sepanjang lebih kurang 3 kilo meter. Namun terganjal dengan status Kawasan Taman Buru. Karena, ada sekitar 50 meteran," sampai Kadis PUPR Seluma Muhammad Syaipullah ST, SE kepada radarbengkuluonline.com kemarin. Sementara itu, Kepala Seksi Konservasi BKSDA Wilayah II Seluma, Mariska Tarantona, S.Hut mengakui jika di kawasan tersebut masuk kawasan Taman Buru. "Bukan menghalangi OPD terkait. Berapapun panjangnya, itu harus ikuti prosedur dan mengajukan kerjasama ke Kementerian LHK dan BKSDA. Dan semua pembangunan di wilayah konservasi harus memperhatikan Amdal," sampainya. (0ne)

Tags :
Kategori :

Terkait