RBO >>> KEPAHIANG >>> Warga Dusun Kepahiang mengeluhkan siring ditempatnya sering tersumbat akibat orang yang tidak bertanggung jawab membuang sampah sembarangan. Terutama di samping Gang Pondok Pesantren Darussalam. Dampaknya, setiap hujan turun, air siring masuk ke dalam rumah. Seperti hujan yang melanda Senin (25/01) sore, beberapa titik wilayah mengalami banjir . Salah seorang warga yang tak mau disebut namanya, saat diwawancarai radarbengkuluonline.com tadi sore mengatakan, setiap hujan turun rumahnya menjadi korban banjir akibat siring atau drainase tersumbat oleh sampah. Selain itu, gorong-gorong yang dibangun terlalu kecil. "Ya, semenjak beberapa bulan terakhir siring ini tersumbat. Belum diperbaiki. Dulu pernah tersumbat, sudah diperbaiki. Sekarang tersumbat lagi. Kami berharap kepada pemerintah segera memperbaiki siring tersebut." Lanjutnya, semenjak beberapa tahun belakangan rumahnya memang langganan banjir. Karena, posisi rumahnya lebih rendah dari jalan raya. Ditambah lagi gorong-gorong terlalu kecil dan sering tersumbat. ''Sekali lagi, dalam kesempatan ini, kami berharap kepada pemerintah agar secepatnya mengatasi saluran tersebut. Kalau bisa siring tersebut diperbesarkan lagi. Karena siring yang ada terlalu kecil. Jadi, tidak tertampung ketika hujan lebat.'' (crv).
Siring Tersumbat, Warga Dusun Kepahiang Kebanjiran
Senin 25-01-2021,20:37 WIB
Editor : radar
Kategori :