Ini Dia Kuota Mahasiswa Unib 2021

Selasa 26-01-2021,19:47 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO >>>  BENGKULU >>>  Bagi calon siswa yang ingin kuliah di Universitas Bengkulu (Unib), untuk jumlah kuota mahasiswa baru, dari jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN), ini jumlah kuota setiap Program Studi (Prodi)nya.

"Ya, untuk penerimaan mahasiswa baru, secara sederhana, daya tampung tahun 2021, bisa dipersentasekan, SNMPTN 20 persen, SBMPTN 50 persen, SMMPTN 30 persen," ujar Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Lizar Alfansi, SE, MBA, Ph.D, kepada radarbengkuluonline.com, Selasa (26/1).

Dipaparkannya, untuk program Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dari semua Prodi, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia daya tampung SNMPTN 22 orang, SBMPTN 55 orang, SMMPTN 33 orang, Pendidikan Bahasa Inggris, 24 orang, 55 orang, 36 orang, Pendidikan Biologi, 16 orang, 40 orang, 36 orang. Untuk Pendidikan Fisika, Kimia, Matematika, Bimbingan Konseling, Guru PAUD kuotanya sama, 16 orang, 40 orang, 24 orang. Pendidikan Guru SD, 31 orang, 80 orang, 48 orang, Pendidikan Olahraga, 8 orang, 40 orang, 24 orang, Pendidikan Non Formal dan IPA, 16 orang, 40 orang, 24 orang.

"Untuk Fakultas Hukum, Prodi Ilmu Hukum, SNMPTN 90 orang, SBMPTN 225 orang, SMMPTN 135 orang. Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Prodi, Ekonomi Pembangunan, 24 orang, 60 orang, 36 orang, Manajemen, 36 orang, 90 orang, 54 orang, Akutansi, 40 orang, 100 orang, 60 orang. Selain itu, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Prodi, Administrasi Publik, 20 orang, 50 orang, 30 orang, Ilmu Kesejahteraan Sosial, 14 orang, 35 orang, 21 orang, Ilmu Komunikasi, 12 orang, 30 orang, 18 orang, Perpustakaan dan Sains Informasi, 18 orang, 45 orang, 27 orang, Jurnalistik, 18 orang, 45 orang, 27 orang, Sosiologi, 10 orang, 25 orang, 15 orang," paparnya.

Sementara itu, untuk Fakultas Pertanian, Prodi, Agribisnis, SNMPTN 20 orang, SBMPTN 50 orang, SMMPTN 30 orang, Agroekoteknologi, 24 orang, 60 orang, 36 orang, Ilmu Kelautan, 16 orang, 40 orang, 24 orang, Ilmu Tanah, 10 orang, 25 orang, 15 orang, Kehutanan, 18 orang, 45 orang, 27 orang, Peternakan, 20 orang, 50 orang, 30 orang, Teknologi Industri Pertanian, 24 orang, 60 orang, 36 orang, Proteksi Tanaman, 10 orang, 25 orang dan 15 orang. Fakultas Matematika dan IPA, Prodi, Biologi, SNMPTN 20 orang, SBMPTN 50 orang, SMMPTN 30 orang, Fisika, 20 orang, 50 orang, 30 orang, Kimia, 30 orang, 75 orang, 45 orang, Matematika, 20 orang, 50 orang, 30 orang, Statistika dan Geofisika, jumlah kuota sama, 10 orang, 25 orang, 15 orang, Farmasi, 18 orang, 45 orang, 27 orang.

Untuk Fakultas Teknik, Prodi, Informatika, Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Elektro, kuotanya sama, SNMPTN 20 orang, SBMPTN 50 orang, SMMPTN 30 orang, Arsitektur, 8 orang, 20 orang, 12 orang, Sistem Informasi, 10 orang, 25 orang, 15 orang. Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Prodi, Kedokteran, 10 orang, 25 orang, 15 orang. "Untuk pendaftaran SNMPTN, dari tanggal 15 sampai 24 April 2021, SBMPTN tanggal 15 Maret sampai 1 April 2020," tutupnya. (ach)

Tags :
Kategori :

Terkait