Besok Mulai Sekolah, Siswa PAUD, SD, SMP Tetap Belajar Daring

Minggu 23-05-2021,20:03 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO >>>  BENGKULU >>>  Besok pagi, Senin (24/5), sesuai Kalender Pendidikan (Kaldik) siswa di Kota Bengkulu kembali masuk sekolah usai libur hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah. Namun disayangkan, mereka (siswa) Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tetap digelar secara daring, walaupun pemerintah pusat melalui Komisi VIII DPR RI, dalam kunjungannya ke Provinsi Bengkulu beberapa hari yang lalu bahwa Bengkulu akan menjadi percontohan KBM tatap muka ditengah pandemi Covid-19.

Sebelumnya, akhir bulan April, Dikbud Kota kembali memberlakukan KBM via daring. Karena disaat itu kasus Covid-19 sedang mengalami tren kenaikan, dan dikhawatirkan akan banyak terpapar apabila tetap dilanjutkan KBM tatap muka. "Apabila Kaldik, tanggal 24 Mei 2021 ini, sekolah-sekolah kembali masuk. Untuk itu, sampai saat ini kita terus berkoordinasi dengan satgas covid. Apakah ke depannya melanjutkan sistem daring atau KBM tatap muka dengan kapasitas 50 persen," kata Kepala Dikbud Kota Bengkulu, Dra. Rosmayetti, M.M saat dihubungi radarbengkuluonline.com , Minggu (23/5).

Setelah melakukan koordinasi dengan Satgas Covid-19, Dikbud menegaskan bahwa KBM tetap dilakukan viar daring. "Kita sudah koordinasi. Hasilnya, KBM tetap daring. Hal ini ditentukan setelah melalui berbagai pertimbangan dan sebagai upaya untuk menekan angka Covid-19 di Kota Bengkulu agar terus mengalami tren kasus menurun setiap minggunya," tutupnya. (ach)

Tags :
Kategori :

Terkait