Bengkulu Utara Wujudkan Wisata Religi

Kamis 03-06-2021,18:46 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Anggarkan Rp 100 Juta Untuk Pembebasan Lahan Masjid

RBO >>>  ARGA MAKMUR >>>  Untuk mewujudkan Kabupaten Bengkulu Utara memiliki wisata religi, Pemkab Bengkulu Utara di tahun 2021 ini kembali menganggarkan anggaran untuk pembangun lanjutan Masjid Agung Arga Makmur sebesar Rp 100 juta.

Anggaran Rp 100 juta ini digunakan untuk pembebasan lahan milik warga yang rencananya akan digunakan untuk pembangunan lanjutan menara masjid yang berada di sudut belakang dengan anggaran pembangunan mencapai Rp 1,5 miliar.

Pembangunan Masjid Agung sendiri saat ini telah memasuki tahap ketiga. Dimana pada tahap pertama dan tahap kedua pada tahun 2019 dan 2020 dengan anggaran mencapai Rp 4 miliar dari APBD dan dibantu oleh CSR dari perusahaan.

Kabid Pertanahan DPRKP Bengkulu Utara, Rahmad Rizwan saat dihubungi radarbengkuluonline.com di ruang kerjanya tadi siang  menyebutkan, pembebasan lahan akan melibatkan Tim KJPP untuk melakukan penghitungan harga tanah tersebut dan berharap anggaran yang telah disediakan cukup dan warga bersedia menjual tanahnya. Sehingga pembangunan menara akan dilanjutkan oleh Dinas PUPR Bengkulu Utara.

”Untuk pembebasan lahan kita akan libatkan Tim KJPP yang akan melakukan penghitungan harga tanah dan harapan kita anggaran yang disediakan cukup dan wargapun bersedia menjual tanahnya. Sehingga pembangunan menara akan dilanjutkan oleh Dinas PUPR Bengkulu Utara,” jelas Rahmad Rizwan. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait