RBI, SELAGAN RAYA - Setelah jadwal pendaftaran ditutup pada Senin,(20/9) pukul 23.00 WIB kemarin, kemudian jumlah Bakal Calon (Balon) Kepala Desa (Kades) Lubuk Bangko yang sudah menyerahkan berkas ke panitia juga berakhir sebanyak 3 orang. Yaitu, Bujang Anda, Aidil Fitri dan Hadi Zuarman. Berdasakan hasil verifikasi yang dilakukan panitia tingkat desa saat ini masing-masing berkas bakal calon tersebut sudah dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat. Dan tiga bakal calon tersebut siap bertarung untuk merebut kursi nomor 1 di Desa Lubuk Bangko. Salah seorang panitia Pilkades Desa Lubuk Bangko, Sapari, S.Pd mengatakan, berdasarkan schedul tahapan pelaksanaan Pilkades serentak tahun ini pendaftaran memang sudah ditutup. Untuk tahapan selanjutnya, kalau tidak ada perubahan panitia mulai meneliti kelengkapan persyaratan administrasi, klarifikasi, penetapan dan pengumuman nama calon. "Sesuai dengan tahapan, untuk pendaftaran Balon Kades memang sudah kita ditutup Senin lalu. Sekarang kita dari panitia sedang melakukan verifikasi berkas," sampainya kepada RADAR BENGKULU kemarin. Kemudian terkait dengan perpanjangan waktu pendaftaran, ditambahkan Sapari, karena jumlah bakal calon yang memenuhi syarat pendaftaran sudah mencapai 3 orang, jadi secara otomatis tidak ada perpanjangan waktu pendaftaran. Perpanjangan jadwal pendaftaran dilakukan apabila bakal calon yang memenuhi syarat kurang dari 2 orang. "Jumlah balon yang mendaftar sudah 3 orang dan memenuhi syarat. Sekarang kita tinggal menunggu tahapan selanjutnya. Yaitu, penetapan dan pengumunan nama calon." (ide)
Tiga Balon Bersaing Merebut Kursi Kades Lubuk Bangko
Minggu 26-09-2021,18:45 WIB
Reporter : radar
Editor : radar
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 31-10-2024,10:48 WIB
6 Resep Makanan dan Minuman Tematik Halloween: Kreasi Seram untuk Pesta yang Berkesan
Kamis 31-10-2024,11:16 WIB
AKD DPRD Provinsi Bengkulu Terbentuk dan Kader PAN Tidak Dapat Posisi Pimpinan Komisi
Jumat 01-11-2024,00:05 WIB
Ini Hikmah Mensyukuri Nikmat Allah Swt
Kamis 31-10-2024,19:00 WIB
5 Makanan Tradisional Indonesia yang Telah Mendunia dan Go Internasional, Ada Rendang Hingga Nasi Goreng
Kamis 31-10-2024,18:51 WIB
Pemkot Bengkulu Bahagikan Warga Lewat Jalan Mulus
Terkini
Jumat 01-11-2024,09:35 WIB
Target Pengesahan APBD 2025 Provinsi Bengkulu Tuntas Akhir November
Jumat 01-11-2024,09:30 WIB
Rapat Konsinyering Pengerukan Pulau Baai Bengkulu
Jumat 01-11-2024,09:21 WIB
2 Mahasiswa Asal Sumatera Utara dan Barang Bukti 2,1 Kg Ganja Asal Medan Diamankan
Jumat 01-11-2024,09:16 WIB
Pemda Kaur Ramah Tamah dengan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu
Jumat 01-11-2024,09:00 WIB