11 Klub, Liga Askab Kepahiang Resmi Bergulir

Senin 04-10-2021,09:24 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Febrian:  Seluruh Tim Harus Menjaga Sportivitas Selama Pertandingan

RBO >>>  KEPAHIANG >>> Kompetisi Sepak Bola Liga 3 tahun 2021, Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kepahiang, akhirnya bergulir setelah dibuka resmi oleh Bupati Kepahiang, Dr. Ir Hidayattulah Sjahid, MM IPU  Sabtu kemarin. Ketua Askab PSSI Kepahiang, Febrian Hendra saat diwawancarai radarbengkuluonline.com disela-sela menyaksikan pertandingan meminta kepada peserta klub Liga 3 supaya kegiatan sepak bola ini dilakukan secara profesional dan menjadi ajang pembinaan lebih baik dan lebih maju kedepan di Kabupaten Kepahiang.

"Ya, alhamdulah tadi kita sudah menyaksikan pertandingan perdana antara Samurai FC vs Panser FC yang mana kedua tim nampaknya sudah menjalankan sportivitas sampai pertandingan selesai. Dimana Samurai menang 2-0. Kami berharap seluruh tim yang menjadi peserta resmi PSSI Askab Kepahiang, tetap menjaga sportivitas selama pertandingan," harapnya.

Sementara itu, Direktur Oprasional Badan Liga Askab Kepahiang 2021, Wawan Ardiansyah mengatakan, Liga ini diikuti 11 klub. Terkait dengan persiapan yang diselengarakan oleh Badan Liga Askab Kepahiang, pertama kali diselengarakan di Kabupaten Kepahiang. "Ya, kami dari Direktur Operasional Badan Liga, merintis dari awal untuk menyediakan pertandingan Liga Askab Kepahiang. Jadi banyak persiapan yang kami lakukan di lapangan dan juga regulasi aturan-aturan dalam klub," ujar Wawan.

Lanjutnya, dengan diselengarakannya pertandingan Liga PSSI Askab Kepahiang, dia berharap agar olah raga sepak bola di Kabupaten Kepahiang kembali bangkit dan lebih baik dengan tetap menerapkan disiplin-disiplin secara ketat. "Kami dari Badan Liga menyelenggarakan pertandingan sepal bola setiap hari Sabtu dan Minggu. Ini  bergulir kurang lebih 5 bulan kedepan. Artinya Liga ini sampai tahun 2022 mendatang." (crv).

Tags :
Kategori :

Terkait