Karang Anyar 1 Lakukan Pelatihan Sipades

Selasa 12-10-2021,20:09 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO >>> ARGA MAKMUR >>>  Pemdes Karang Anyar 1, Kecamatan Kota Arga Makmur untuk meningkatkan pengetahuan, pengalaman pemahaman tentang tugas tugas pokok bagi jajarannya, melaksanakan pelatihan Sipades peningkatan tentang aset – aset desa, mengetahui tugas pokok bagi perangkat desa. Pelatihan ini dilaksanakan di Kantor Desa Karang Anyar 1, Kecamatan Kota Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara,Selasa( 12/10/2021 ).

Acara ini dihadiri oleh Kades Karang Anyar 1, Drs.Saipul Amri, Camat Kota Arga Makmur, Syafaruddin SST, MS. i, Kasi PMD-K Drs.Sudirman. Pelatihan ini menghadirkan narasumber berkompeten. Yakni dari Dinas PMD BU, Ferizon,S.Sos. Para peserta mengikuti pelatihan Sistem Pengoperasian Aset Desa (SIPADes) ini dengan semangat dan antusias serta melakukan interaksi dua arah dengan nara sumber.

Kades Saipul Amri mengatakan, dengan adanya pelatihan ini, dia selaku Kepala Desa Karang Anyar 1 berharap kepada perangkat desa semoga mendapatkan ilmu dan bermanfaat bagi perangkat Desa Karang Anyar 1 serta dapat memahami tugas -tugas pokok untuk menjaga aset- aset desa yang ada. “Harapannya tata kelola dan tertib administrasi dalam hal pendataan, pencatatan serta administrasi desa menyangkut aset desa akan lebih baik dan terukur.”

Dalam kegiatan yang sama Camat Kota Arga Makmur, Syafaruddin SST,MS.i menyampaikan kepada peserta pelatihan SIPADes ini untuk benar-benar mengikuti arahan dari narasumber, sehingga kedepannya dapat lebih baik lagi,dan bisa memajukan Desa Karang Anyar 1 lebih dikenal masyarakat dengan prestasi dalam mengelola administrasi desa. Selain itu Camat Kota Arga Makmur Syafaruddin juga menyampaikan kepada peserta untuk mematuhi protokol kesehatan dalam kondisi pandemi seperti saat ini. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait