Harimau Kembali Masuk Pemukiman Warga Mukomuko, Ini Korbannya

Rabu 26-01-2022,10:17 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

radarbengkuluonline.com, MUKOMUKO - Harimau kembali masuk ke pemukiman warga di UPT Lubuk Talang atau Trans Lapindo, Kecamatan Malin Deman, Kabupaten Mukomuko. Satu ekor ternak sapi milik warga diserang di kandan yang hanya berjarak sekitar 15 meter dari rumah pemiliknya.

Peristiwa ini terjadi Rabu dini hari (26/1) sekitar pukul 01.30 WIB. Hal ini dibenarkan Kades Lubuk Talang, Siswandi. "Ya, semalam (Rabu, 26/1 dini hari) sapi milik warga Trans Lapindo, Pak Panut diserang harimau," ungkapnya.

Kata kades, sapi yang diserang harimau itu tidak sampai mati. Tapi mengalami luka cukup parah. Seperti luka gigitan di bagian leher, luka baret seperti bekas cakaran di badan, serta luka di bagian kaki.

BACA DULU: Rohidin: Pemprov Belum Menerima Surat Keberatan Walikota "Kalau kondisi ternak tidak sampai mati. Tapi luka cukup parah. Bahkan kondisi ternak sangat lemah. Sudah tidak mau lagi makan," beber Kades kepada radarbengkuluonline.com barusan (26/1).

Pasca kejadian tersebut, Kades mengatakan, kondisi warga dalam keadaan aman. Masih melakukan aktivitas seperti biasa.

BACA JUGA: Gempar, Buaya Muncul di Sungai Urai Meski begitu, ia mengimbau warga untuk tetap waspada. Sebab, dikhawatirkan binatang buas tersebut masih berada tidak jauh dari pemukiman.

"Peristiwa ini sudah kami laporkan ke pihak BKSDA. Informasinya mereka masuk ke Trans Lapindo hari ini," papar Kades. (sam)

Tags :
Kategori :

Terkait