radarbengkuluonline.com, NAPAL PUTIH - Tim verifikasi ODF dari Tripika Kecamatan Napal Putih mengunjungi Desa Kinal Jaya, Kecamatan Napal Putih Bengkulu Utara. Pihak Puskesmas Napal Putih bersama unsur Tripika pun mengunjungi rumah rumah warga guna mendata warga desa Kinal Jaya yang masih belum memiliki jamban (WC). Dari hasil verifikasi tersebut dinyatakan Desa Kinal Jaya lolos ODF, yang mana warga desa Kinal Jaya telah seluruh memiliki jamban (WC) pribadi. Hal itu dikatakan Kepala Desa Sarwandoyo S.Pd. Beliau menjelaskan, dari hasil verifikasi yang dilaksanakan hari ini Senin (21/02/2022), desa Kinal Jaya lolos ODF. "Alhamdulilah hari ini tim dari puskesmas dan tripika melakukan verifikasi ODF di desa Kinal Jaya. Dan kita dinyatakan lolos ODF," jelas Kades. Ditambahkan Kades kunjungan tim dari Puskesmas tersebut diangap penting guna memastikan warga Desa Kinal Jaya tidak ada yang membuang BAB sembarangan. "Tentu kegiatan hari ini sangat penting guna memastikan warga desa Kinal Jaya tidak ada yang membuang BAB sembarangan," jelas Kades Sarwandoyo. (bri)
Warga Desa Kinal Jaya Tidak Ada Lagi BAB Sembarangan
Senin 21-02-2022,17:18 WIB
Editor : radar
Kategori :