Siswa Benteng Dirumahkan Lagi

Minggu 06-03-2022,11:27 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

radarbengkuluonline.com, BENTENG - Meningkatnya jumlah kasus warga yang terpapar Covid-19 di Kabupaten Benteng, termasuk tenaga pengajar membuat pihak sekolah khawatir. Menyikapi hal ini, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Benteng rencananya  kembali membuat kebijakan untuk merumahkan siswa dan menerapkan kegiatan belajar mengajar (KBM) dengan sistem daring atau online.

"Surat edaran akan kita sampaikan ke sekolah untuk memulai sistem pembelajaran daring," terang Kabid Pembinaan SD Dikbud Benteng Sri Rusniati saat dihubungi radarbengkuluonline.com kemarin.

Ditambahkan, dari pertengahan bulan Februari lalu, sejumlah sekolah mengajukan perubahan sistem proses pembelajaran.  Yaitu, dari belajar secara tatap muka untuk dilakukan secara daring. Ini mengingat mulai terjadi penambahan kasus Covid-19 di Benteng.

"Ada sejumlah guru yang terpapar, sehingga dikhawatirkan menyebar ke siswa. Sesuai hasil evaluasi seluruh sekolah sistem pembelajaran akan diterapkan sistem daring," jelasnya.

Ditambahkan, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, maka pihaknya mengambil langkah dengan kembali merumahkan siswa. Jika nantinya dalam proses evaluasi dimungkinkan kembali untuk belajar tatap muka, maka akan diumumkan kembali.

"Kita terus mengingatkan agar guru dan siswa tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19," tegasnya.(ags)

Tags :
Kategori :

Terkait