SBMPTN 2022 Ditutup Besok, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kamis 14-04-2022,19:08 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

radarbengkuluonline.com, JAKARTA - Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (UTBK SBMPTN) akan berakhir pada esok hari, 15 April 2022. Pendaftaran ini sudah dibuka sejak 23 Maret 2022 lalu. ”Untuk periode Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 akan segera berakhir pada 15 April 2022! Pastikan siswa lulusan 2020, 2021 dan 2022 yang hendak mendaftar memiliki akun LTMPT yang sudah disimpan permanen ya!,” tulis LTMPT melalui Instagram resminya, @ltmptofficial pada Kamis (14/4).

Untuk calon mahasiswa yang belum mendaftar diharapkan segera melakukan pendaftaran. Sedangkan untuk pelaksanaan UTBK dibagi 2 gelombang. Pertama pada 17-23 Mei 2022, dan kedua 28 Mei-3 Juni 2022.

 Sedangkan hasil tes akan diumumkan pada 23 Juni 2022. Dilanjut masa unduh sertifikat UTBK pada 25 Juni-31 Juli 2022. Berbeda dengan SNMPTN, peserta SBMPTN dikenakan biaya sebesar Rp 200 ribu untuk kelompok Saintek dan Soshum. Sedangkan kelompok campuran Rp 300 ribu.
Berikut Persyaratan Berkas Daftar SBMPTN 2022 yang harus dipenuhi oleh para calon mahasiswa yakni:

1. Surat Keterangan Siswa SMA/MA/SMK sederajat kelas 12 atau peserta didik paket C tahun 2022, dengan umur maksimal 25 tahun pada 1 Juli 2022 bagi calon lulusan tahun 2022. Surat ini wajib disertai dengan foto terbaru berwarna, cap/stempel sekolah dan tanda tangan kepala sekolah.

2. Ijazah bagi siswa lulusan SMA/MA/SMK sederajat tahun 2020 dan 2021 atau peserta didik paket C tahun 2020 san 2021 dengan umur maksimal 25 tahun pada 1 Juli 2022. Bagi peserta lulusan SMA luar negeri harus memiliki ijazah yang disertakan.

3. Portofolio bagi peserta yang memilih program studi seni dan olahraga. Untuk format portofolio dapat dilihat disitus resmi LTMPT.

4. Surat pernyataan tuna netra dari dokter/Rumah Sakit bagi peserta tuna netra.

Kemudian berikut cara pendaftaran UTBK SBMPTN 2022:

1. Registrasi akun LTMPT

2. Login menggunakan NISN, NPSN, dan tanggal lahir di laman https://portal.ltmpt.ac.id.

3. Memilih menu verifikasi dan validasi data, dengan mengisi biodata, unggah pasfoto berwarna terbaru, dan verifikasi biodata.

4. Memilih menu pendaftaran UTBK SBMPTN. Di menu ini siswa harus melengkapi biodata, memilih program studi, mengunggah portofolio (jika diperlukan), nemilih Pusat UTBK PTN (tempat Anda melakukan ujian), dan mendapatkan slip pembayaran.

5. Membayar di Bank di akun bank mitra yaitu Bank Mandiri, BNI, BTN, dan BRI menggunakan slip pembayaran paling lambat 2×24 jam.

6. Mencetak kartu peserta UTBK SBMPTN dengan cara login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id. Lalu pilih menu pendaftaran UTBK SBMPTN untuk mencetak Kartu Peserta UTBK. (JP)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini