SDN 139 Bengkulu Utara  Bangun Pokjar

Senin 23-05-2022,18:33 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Untuk Tingkatkan Minat Baca Siswa

radarbengkuluonline.com, BATIK NAU - Sekolah Dasar Negeri (SDN) 139 Bengkulu Utara yang terletak di Desa Peninjau, Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara yang saat ini tahun pelajaran 2021/2022 memiliki siswa sebanyak 114 siswa dipimpin oleh Kepala Sekolah (Kepsek) Wagirun, S. Pd patut diacungi jempol dan patut ditiru oleh Sekolah-sekolah lainnya di Bumi Ratu Samban Bengkulu Utara. Hal tersebut dikarenakan SDN 139 BU berhasil tampil beda, khususnya di Kecamatan Batik Nau.

Dari pantauan di lapangan, SDN 139 BU memanfaatkan lahan sekolah yang ada guna meningkatkan minat baca bagi anak-anak peserta didik dengan membangun pondok yang dapat digunakan untuk istirahat dan baca buku oleh para siswa yang dinamakan Pojok Belajar (Pokjar). Pembangunan tersebut dilakukan secara gotong-royong oleh wali murid bersama pihak sekolah, Senin (23/05/2022).

Dijelaskan Kepsek Wagirun, S. Pd, pembangunan pondok yang dinamakan Pokjar ini kerjasama pihak Sekolah bersama wali murid kelas VI sebagai kenang-kenangan dan diharapkan dapat meningkatkan minat baca bagi para siswa.

"Pembangunan ini dananya kumpulan dari wali murid dan pihak Sekolah mas. Namanya Pokjar (Pojok Belajar) yang mana harapan kita dengan adanya Pokjar ini bakalan menambah semangat anak-anak untuk gemar membaca sembari istirahat," jelasnya. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait