BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah memberikan arahan pada Rapat Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) 2022 di Lingkup Provinsi Bengkulu, via virtual meeting dari Jakarta, Senin (19/09). "Ketika kita telah melakukan sebuah komitmen untuk meningkatkan pelayanan publik, pada akhirnya bermuara pada peningkatan pertumbuhan ekonomi daerah, kesejahteraan masyarakat dan pada titik maksimumnya tidak lain adalah kepuasan masyarakat terhadap segala bentuk layanan," jelas Gubernur Rohidin. Pemprov Bengkulu jangan hanya fokus terhadap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menjadi target evaluasi PEKPPP pihak kementerian khususnya KemenpanRB sebagai evaluator. Tapi harus berlaku kepada seluruh jajaran pemerintahan. Bahkan di tingkat kabupaten/kota fokus pelayanan publik yang berkualitas wajib sampai hingga ke desa/kelurahan. "Artinya, penerapan teknologi dan perubahan prilaku melayani dari petugas pelayanan publik memang menjadi sebuah keharusan untuk memenuhi bagaimana pelayanan publik semakin berkualitas dan investasi di daerah juga semakin meningkat," imbuhnya. BACA JUGA:Zakat Mampu Entaskan Kemiskinan Lanjut Gubernur Rohidin, yang tidak kalah pentingnya optimalisasi pelayanan bidang kesehatan dan pendidikan. Terutama seperti saat berlangsungnya penerimaan siswa baru, praktik magang kerja, rujukan pelayanan ke rumah sakit dari pihak Puskesmas, pelayanan BPJS Kesehatan dan lainnya. "Yang paling penting bagaimana perubahan pelayanan publik di OPD tingkat provinsi dan kabupaten/kota ke arah yang lebih baik bisa terlaksana dan mendapat pengakuan dari masyarakat," pungkasnya. BACA JUGA:Ini Dia Data dan Fakta Unik Nama-Nama Kelurahan di Kota Bengkulu (67-Habis) Sementara itu Asisten III Setda Provinsi Bengkulu, Ika Joni Ikhwan menyatakan siap mengarahkan pelayanan publik di Bengkulu menjadi lebih baik dan berkualitas. "Kami selaku pejabat yang membidangi pelayanan publik siap melaksanakan seperti apa yang diarahkan Gubernur Bengkulu. Sehingga investasi di Bengkulu semakin meningkat dan masyarakat makin sejahtera," sampainya.
Pemprov Tingkatkan Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan
Selasa 20-09-2022,08:28 WIB
Reporter : Adit
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Selasa 05-11-2024,09:01 WIB
Inilah Manfaat Daun Pegagan Untuk Kesehatan
Minggu 27-10-2024,00:04 WIB
Pjs Bupati Bengkulu Utara Ajak Generasi Muda Enggano Tingkatkan Semangat Belajar
Rabu 23-10-2024,12:51 WIB
Jasa Raharja Memberikan Pelayanan Kesehatan Gratis kepada Awak dan Penumpang PO SAN
Minggu 06-10-2024,03:00 WIB
Tingkatkan Nilai Spiritual, Anak-Anak Guyub Rukun Aktif Gelar Yasinan Bersama
Selasa 24-09-2024,06:16 WIB
Dinas Kesehatan Seluma Gelar Pelayanan Kesehatan Gizi
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,01:00 WIB
Usai Nyoblos Diri Sendiri, Gusnan Mulyadi Yakin Terpilih Lagi Jadi Bupati Bengkulu Selatan
Kamis 28-11-2024,08:01 WIB
Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
Kamis 28-11-2024,15:15 WIB
Persaingan Toyota Corolla Cross Hybrid vs Nissan Kicks e-Power: Mana yang Lebih Ramah Lingkungan?
Rabu 27-11-2024,21:35 WIB
Pemprov Bengkulu Mendapatkan Dana Sebesar USD 757.255 dari Green Climate Fund
Kamis 28-11-2024,15:08 WIB
7 Tips Memilih Mobil dengan Ground Clearance Tinggi untuk Jalan Berbatu dan Banjir
Terkini
Kamis 28-11-2024,21:03 WIB
Full Pidato Presiden Prabowo Subianto Tentang Kenaikan Gaji Guru dan Kesejahteraan Guru Se Indonesia
Kamis 28-11-2024,20:55 WIB
Setelah Melihat Hasil Hitung Cepat, Rachmat-Tarmizi Deklarasikan Kemenangan
Kamis 28-11-2024,20:39 WIB
Fenomena Pagpag Makanan Sisa di Filipina yang Viral
Kamis 28-11-2024,19:10 WIB
Huda-Rahmadi Menang di Pilbup Mukomuko, Sapuan-Wasri Ucapkan Selamat dan Akui Kemenangan Huda
Kamis 28-11-2024,18:49 WIB