Dinding Rumah Warga Talang Dantuk Jebol, Jalinbar Lumpuh Total

Minggu 02-10-2022,14:32 WIB
Reporter : Wawan
Editor : Yar Azza

 

 
SELUMA, RADARBENGKULUONLINE.COM - Curah hujan lebat yang mengguyur Bumi Serasan Seijoan sejak siang pada Sabtu (1/10) malam mengakibatkan berbagai musibah.
Salah satu kendaraan yang terjebak jalan macet-Wawan-   Salah satunya rumah milik Rismiyanto (40), warga Kelurahan Talang Dantuk, Kecamatan Seluma. Akibat tergerus air, dinding rumah korban  ambruk akibat tertimpa material tanah.    " Kejadiannya sekitar pukul 17.20 WIB. Dinding rumah korban jebol karena tertimpa tanah. Jarak antara dinding dan tebing sekitar 3 meter," ujar Plh Danramil Tais, Pelda Teki, Minggu (2/10) malam.  BACA JUGA:127 Orang Meninggal dalam Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang   Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Hanya saja peralatan dapur tertimbun tanah. Ditaksir kerugian mencapai Rp 25 juta.    " Warga bersama perangkat pemerintahan serta Babinsa langsung melakulan evakuasi menyelamatkan barang-barang korban," kata Plh Danramil Tais.    Tidak hanya itu, hujan deras juga mengakibtkan jalan lintas barat (Jalinbar) Bengkulu- Manna, tepatnya di Desa Air Teras, Kecamatan Talo tertimbun longsor. Akibat kejadian itu, jalur lintas Provinsi Bengkulu- Jakarta macet dan lumpuh total.  BACA JUGA:Bupati Mian Langsung Cek Pembangunan Jalan Rusak   " Akses lalu lintas macet total hampir semalaman. Hanya sepeda motor yany bisa melintas. Itupun harus bergantian,"  kata Hadi Santoso, Pengemudi yang terpaksa bermalam dan menunggu akses jalan normal.    Akses lalu lintas baru normal pada Minggu (2/10) pagi setelah masyarakat dan pihak terkit menyingkirkan material longsor.     
Kategori :