SELUMA, RADARBENGKULUONLINE.COM - Dinas Pariwisata, Pemuda dan olah raga mendaftarkan empat objek wisata di Kabupaten Seluma untuk ditonjolkan mengikuti lomba Desa Wisata Provinsi Bengkulu tahun 2022. Empat desa perwakilan Kabupaten Seluma yang mendaftar tersebut yakni Desa Kuti Agung, Kecamatan Sukaraja, Desa Lubuk Resam, Kecamatan Seluma Utara, Desa Sengkuang Jaya, Kecamatan Seluma Barat dan Desa Napal Jungur, Kecamatan Lubuk Sandi. Kelengkapan berkas langsung diserahkan dari pihak desa kepada panitia, dari pihak desa yakni dari Desa Kuti Agung Apriani (Kepala Desa) didampingi Kris (Pokdarwis), Wilson dan Abdul dari Pokdarwis Sengkuang Jaya, dan Ery Susanto Pokdarwis Lubuk Resam. Disparpora Seluma yang ikut mendampingi proses pendaftaran ini yakni Kabid Pariwisata, Iwan Stiawan, SE, Pejabat Fungsional Harlen Afrianto, S.IP dan staf, pendaftaran ini sekaligus memastikan bahwa Kabupaten Seluma ikut dalam ajang lomba desa se-Provinsi Bengkulu. BACA JUGA:Gubernur Rohidin Temui Menteri PPPA RI Demi Ini Kepala Disparpora Seluma, H. Syaiful Anwar, S.Pd, M.Pd melalui Kabid Pariwisata, Iwan Stiawan, SE mengatakan bahwa pihaknya sudah mempersiapkan pendaftaran ini sejak beberapa hari yang lalu, agar saat pendaftaran dan penyerahan berkas berjalan dengan lancar. "Harapan kami kedepannya tumbuh desa-desa wisata baru di Kabupaten Seluma. Masyarakat Seluma sendiri juga harus mendukung dan mencintai wisata yang ada di daerah sendiri. Minimal mau berkunjung dan ikut mempromosikannya," sampai Iwan. BACA JUGA:Kantor Imigrasi Sosialisasi Paspor Berlaku 10 Tahun Tahapan Lomba Desa Wisata tahun 2022 dimulai dengan jadwal Pendaftaran dan penerimaan berkas lomba tanggal 03-17 Oktober 2022, Pengumuman TOP 10 pada tanggal 23-25 Oktober 2022, Pengumuman TOP 5 pada 11-12 November 2022 dan total hadiah yang diperebutkan sebesar 125 juta.
Ini Dia Desa yang Wakili Seluma dalam Lomba Desa Wisata
Rabu 19-10-2022,12:01 WIB
Reporter : Wawan
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Senin 19-01-2026,23:25 WIB
Ini Dia Hasil Sidak Wakil Gubernur Mian di Anjungan Bengkulu di TMII
Rabu 17-12-2025,22:11 WIB
Ini Dia Pemenang Lomba Gerakan Bengkulu BISA
Sabtu 13-12-2025,21:07 WIB
Ini Dia 3 Besar Peserta yang Lolos Tahap Akhir Seleksi Terbuka JPTM Provinsi Bengkulu
Jumat 12-12-2025,17:52 WIB
Ini Dia Pemenang Lomba Bayi Sehat Tingkat Kabupaten Seluma
Selasa 02-12-2025,06:00 WIB
Ini Dia Tujuan DPPKBP3A Bengkulu Selatan Melaksanakan Orientasi TPK
Terpopuler
Rabu 28-01-2026,11:16 WIB
Wawali Ronny PL Tobing: Protes Sampah Harus Beretika, Pemkot Siap Atasi Overload TPA Air Sebakul
Rabu 28-01-2026,09:00 WIB
Ada Kabar Baik dari Gub di Momen Pelantikan Pengurus KONI Mukomuko
Rabu 28-01-2026,15:35 WIB
Mutasi Pejabat Pemkot Bengkulu, Wakil Wali Kota Tegaskan Ini Bukan Seremonial
Rabu 28-01-2026,11:37 WIB
Wawali Ronny PL Tobing Kecewa Ulah Oknum Driver Sampah, Pemkot Tegaskan Solusi Sudah Disiapkan
Rabu 28-01-2026,17:17 WIB
Jangan Asal Beli, Ini Tips Memilih Ban Mobil Baru yang Aman dan Tepat
Terkini
Kamis 29-01-2026,05:00 WIB
Pedagang Baju Thrift di Pasar Panorama Kesulitan Cari Barang Dagangan
Kamis 29-01-2026,04:00 WIB
Jalan Flyover Air Sebakul Bengkulu Dikeluhkan Pengendara, Ancam Keselamatan Jiwa
Kamis 29-01-2026,03:08 WIB
TPA Menggunung, Walikota Ajak Masyarakat Kurangi Sampah Mulai dari Rumah
Kamis 29-01-2026,02:00 WIB
Sangat Disayangkan, Aksi Pembuangan Sampah di Halaman Kantor Walikota dan DPRD
Kamis 29-01-2026,01:00 WIB