BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Musala Al-Hamid dan Rumah Tahfidz As-Salam mengadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H tahun 2022 bakda Isya, Jumat (28/10). Musala yang terletak di Jalan Semangka 5 RT. 12 RW.03 Kelurahan Padang Serai, Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu, tepatnya di Perumahan Kampung Melayu Residence 1 ini setiap tahun rutin mengadakan kegiatan ini. Hadir pada acara ini, Lurah Padang Serai, sesepuh, tokoh adat, tokoh agama, Ketua LPM Padang Serai, Abrianto, Ketua RT 03, Hamsar Ansari Hasibuan, Ketua RT. 12, Jatmiko beserta, pengurus musala, pengurus Rumah Tahfidz As-Salam beserta seluruh jamaah Musala Al-Hamid Pada kesempatan ini ditampilkan pula nasyid serta shalawat badar dari santri dan pengurus dari Rumah Tahfidz As-Salam. Ketua RT.12 sekaligus ketua penyelenggara, Jatmiko mengungkapkan bahwa orang tua bertanggung jawab memberikan pendidikan agama sebagai benteng bagi anak-anaknya. BACA JUGA:Sukses, IKS Provinsi Bengkulu Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW "Perkembangan teknologi yang kian hari semakin beraneka ragam mengharuskan kita sebagai orang tua menyiapkan benteng iman dan takwa untuk anak-anak kita. Salah satu caranya, sekali seumur mereka hendaknya dapat khatam Al-Quran. Ini tujuannya agar jika suatu saat mereka lalai atau melangggar norma mereka dapat ingat dan kembali ke jalan lurus yang diridhai Allah SWT.'' Ustadz Ali Sukron Fauzi dalam tausiyahnya menyampaikan, hendaknya kita menyamakan apa yang menjadi kesukaan Allah SWT dan para malaikat menjadi kesukaan kita pula. BACA JUGA:Bapak Dua Anak Ditemukan Meninggal Dalam Gudang Ikan "Sampai dengan saat ini hingga nanti, Allah SWT dan para malaikatnya selalu mengumandangkan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW. Maka dari itu hendaknya kita pun selaku umatnya Nabi Muhammad setiap hari bershalawat. Karena dengan bershalawat kita di hari akhir akan mendapat syafaat dari Nabi Muhammad SAW," tutur Ali Sukron Fauzi.
Musala Al-Hamid Padang Serai Gelar Perayaan Maulid
Minggu 30-10-2022,10:48 WIB
Reporter : Adam
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Rabu 21-01-2026,21:09 WIB
Kota Bengkulu Gelar Vaksinasi HPV Massal Gratis di Balai Kota Merah Putih
Selasa 20-01-2026,12:07 WIB
Musala Al-Hamid Padang Serai Peringati Israk dan Mikraj
Sabtu 17-01-2026,20:33 WIB
Provinsi Bengkulu Gelar Peringatan Israk Mikraj di Masjid Raya Baitul Izzah
Kamis 15-01-2026,20:54 WIB
Gelar Peringatan Israk Mikraj di Masjid Agung At-Taqwa, Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Hadir
Rabu 14-01-2026,20:39 WIB
Kota Bengkulu Segera Gelar Seleksi Terbuka untuk 12 Jabatan Eselon II
Terpopuler
Rabu 21-01-2026,21:03 WIB
Bengkulu Siapkan Paradigma Baru Penegakan Hukum
Rabu 21-01-2026,20:30 WIB
Pasangan Helmi - Mian Siap Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis
Rabu 21-01-2026,21:24 WIB
Provinsi Bengkulu Perkuat Benteng Lawan Kanker dan Tumor
Rabu 21-01-2026,21:28 WIB
Kota Bengkulu Terbitkan Surat Edaran Kesiapsiagaan Bencana
Rabu 21-01-2026,20:44 WIB
Bangunan Fisik Bundaran Dihapus, Lalu Lintas Simpang Skip Bengkulu Kini Lebih Lancar
Terkini
Kamis 22-01-2026,14:20 WIB
Saat Magang, Mahasiswa Unived Ikut Sukseskan MPLS di SMPN 12 Kota Bengkulu
Kamis 22-01-2026,08:45 WIB
PN Jakarta Barat Tolak Gugatan Ketua DPRD Bengkulu Terkait PAW Pimpinan DPRD
Kamis 22-01-2026,08:40 WIB
Dongkrak Kesejahteraan Pedagang, Penataan Kawasan Belungguk Point Berbuah Manis
Kamis 22-01-2026,08:17 WIB
Walikota Bengkulu Imbau Masyarakat Aktifkan Lagi Gotong Royong Kebersihan Lingkungan
Rabu 21-01-2026,21:33 WIB