BENGKULU, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Dalam proses pendidikan pada era 4.0 atau digital seperti saat ini, penerapan kurikulum merdeka belajar dinilai tepat. Ini disampaikan Anggota Komisi X DPR RI, Hj. Dewi Coryati, M.Si diwawancarai saat workshop pendidikan dengan tema strategi dan peran guru dalam eksistensi kurikulum merdeka belajar, Rabu (9/11). "Kurikulum merdeka belajar pada era 4.0 ini merupakan suatu hal yang baru. Sehingga dalam pelaksanaan pendidikan tersebut dibutuhkan proses adaptasi, terutama tenaga pendidikan atau guru. Makanya peran guru sangat besar dalam keberhasilan penerapan kurikulum merdeka belaja di sekolah. Dimana guru inilah yang nantinya menjadi penggerak," ungkap Dewi. Menurutnya, seiring dengan itu pada tingkat pusat pihaknya mendorong agar kurikulum merdeka belajar ini tetap diterapkan. Jangan sampai setelah ganti Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) RI, maka berganti pula kurikulumnya. "Walaupun saat ini belum bisa dipastikan kurikulum merdeka belajar ini, baik atau tidaknya untuk pendidikan di negeri kita," katanya. BACA JUGA:Diduga Selingkuh, Istri Sah Laporkan Oknum Polisi Bengkulu Disinggung masih adanya guru yang belum maksimal dalam memanfaatkan digitalisasi, Dewi menyampaikan, dalam kesempatan ini pihaknya juga mendorong agar guru dapat mulai menerapkan penggunaan digitalisasi dalam proses pembelajaran. Karena mau tidak mau, ataupun suka tidak suka sistem ini harus diikuti dan hanya itu pilihannya. "Seorang guru itukan dituntut juga bisa memecahkan suatu masalah dalam proses pendidikan atau pembelajaran. Jadi ketika ditemukan permasalahan, mereka harus bisa mencari solusi. Karena yang namanya guru itu, pasti seorang pendidik dan jangan mudah menyerah ketika menemukan masalah," jelas Politisi PAN ini. BACA JUGA: Major Project Pembangunan Pulau Enggano Dimulai Lebih jauh dikatakannya, apalagi dalam suatu proses pendidikan itu bukan sebatas transfer ilmu pengetahuan saja, tetapi juga pendidikan karakter, kebiasaan yang baik, berjiwa besar dan lainnya. "Tapi yang jelas ketika ditemukan masalah dalam penerapan kurikulum merdeka ini, harus bisa mencari solusi memecahkannya," tutup Dewi.
Kurikulum Merdeka Belajar di Era Digital Dinilai Tepat
Sabtu 12-11-2022,17:32 WIB
Reporter : Iwan
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Senin 26-01-2026,22:10 WIB
Pembangunan Median Jalan di Betungan Tuai Sorotan, Jarak Putar Balik Dinilai Terlalu Jauh
Jumat 21-11-2025,00:13 WIB
Menyelamatkan Generasi Muda dari Degradasi Moral di Era Digital
Jumat 07-11-2025,06:09 WIB
Dharma Wanita Persatuan Kota Bengkulu Belajar Membuat Fruit Tower
Jumat 01-08-2025,00:30 WIB
Taqwa Dalam Menjaga Integritas Diri di Era Digital
Jumat 04-07-2025,02:30 WIB
Belajar dari Pohon Kurma dan Kelapa untuk Jadi Muslim Kuat dan Bermanfaat
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,11:28 WIB
Penyebab Ban Mobil Tidak Seimbang dan Dampaknya bagi Kenyamanan Berkendara
Kamis 29-01-2026,10:33 WIB
T- OPT Hadirkan Solusi Suku Cadang Toyota yang Andal dan Terjangkau di Bengkulu
Kamis 29-01-2026,08:07 WIB
Mengenali Pola Aus Ban Mobil dan Penyebabnya
Kamis 29-01-2026,09:30 WIB
Tanda Ban Mobil Sudah Melewati Usia Aman, Jangan Diabaikan
Kamis 29-01-2026,05:00 WIB
Pedagang Baju Thrift di Pasar Panorama Kesulitan Cari Barang Dagangan
Terkini
Kamis 29-01-2026,21:47 WIB
Hidupkan Kembali Marwah 'Prapto,' Pemkot Bengkulu Percantik Jantung Kota
Kamis 29-01-2026,20:13 WIB
TNI AD Perkuat Ketahanan Bengkulu Lewat Inovasi Digital Centurion-21
Kamis 29-01-2026,18:25 WIB
Tertibkan Pedagang, Satpol PP Kota Bengkulu Apel Pagi di Pasar Panorama
Kamis 29-01-2026,18:16 WIB
Pemprov Bengkulu Terus Kawal Pemulangan Warga Korban TPPO di Kamboja
Kamis 29-01-2026,18:08 WIB