BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Ikatan Guru Indonesia (IGI) Provinsi Bengkulu meminta agar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu segera mengusulkan formasi pengangkatan PPPK Guru sebanyak 524 orang yang telah dinyatakan lulus ambang batas (passing grade). "Kami meminta agar Pemerintah Provinsi Bengkulu segera mengusulkan formasi PPPK guru agar guru honorer yang telah lulus passing grade dapat diangkat," kata Sekretaris IGI Provinsi Bengkulu, Feri Vahleka di kantor DPRD Provinsi Bengkulu kemarin. Ia mengungkapkan, pihaknya telah bertemu dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim dan meminta agar Pemprov Bengkulu dapat mengusulkan formasi untuk PPPK guru. "Kita pernah diundang Mendikbud bersama 200 orang guru dan hasilnya Pemprov Bengkulu seharusnya mengajukan formasi," ujarnya. BACA JUGA:Pengoperasian TOL Bengkulu – Taba Penanjung Tanpa Tarif Oleh karena itu, pihaknya meminta agar ada pertemuan yang dihadiri oleh Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah dan Sekretaris Daerah Hamka Sabri. Sehingga pihaknya dapat mengundang pihak Kemendikbud seperti Direktur Jenderal (Dirjen) Guru dan Tenaga Kependidikan melalui daring. Sementara itu, Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu Edwar Samsi menyebutkan bahwa permasalahan pengangkatan 524 orang guru honorer yang lulus passing grade terkait anggaran. Sebab, tidak semuanya anggaran pengangkatan berasal dari pusat. Pemerintah Pusat hanya menganggarkan untuk gaji pokok. Sedangkan untuk tunjangan dan yang lainnya dialokasikan di Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). BACA JUGA:Perumnas Balet Residence Didesak Cari Solusi Lain Soal Saluran Limbah "Tapi kita akan mengupayakan, meminta kepada Pak Gubernur untuk mengajukan formasi PPPK ini, sekaligus juga menyampaikan kekurangan anggaran kita ini," terangnya. Sehingga, pihaknya mendorong agar Pemerintah Provinsi Bengkulu melalui gubernur untuk mengusulkan formasi PPPK pada 2023 serta menyampaikan agar permasalahan kekurangan anggaran dapat juga disampaikan kepada Pemerintah Pusat. "Kita minta agar segera bersurat ke Kemen-PAN, BKN dan Kementerian Keuangan supaya jelas nanti jawabannya. Perlu diingat juga, APBD kita di 2023 defisit sampai Rp 80 miliar. Jadi, jalannya hanya bersurat," jelas Edwar. (Bro)
IGI Bengkulu Minta Pengangkatan 524 PPPK di Pemda Provinsi
Sabtu 03-12-2022,06:35 WIB
Reporter : Ronal
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Selasa 13-01-2026,22:58 WIB
Penjual Durian di Stadion Bingung, Minta Kebijakan yang Lebih Bijak dari Walikota Bengkulu
Kamis 08-01-2026,20:12 WIB
Wakil Gubernur Bengkulu Minta Dinas Perhubungan Awasi Betul Kendaraan Bertonase Lebih
Selasa 06-01-2026,20:00 WIB
Masyarakat Kota Bengkulu Minta Proyek Pintu Air Penanggulangan Banjir Segera Dirampungkan
Kamis 04-12-2025,20:05 WIB
Hadiri Seminar Nasional, Walikota Minta Generasi Muda Terus Berinovasi
Rabu 12-11-2025,20:24 WIB
Sosialisasi dan Penyuluhan Hukum, Wabup Sumarno Minta Tingkatkan Mutu Pendidikan
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,07:56 WIB
Keluhan Sopir Angkutan Sampah Didengar, DPRD dan Pemkot Bengkulu Siapkan Solusi TPA
Kamis 15-01-2026,08:27 WIB
Korupsi Izin Tambang Bengkulu Utara Terkuak Kembali, Aktor Lama Beby Hussy cs Kembali Diseret
Kamis 15-01-2026,20:54 WIB
Gelar Peringatan Israk Mikraj di Masjid Agung At-Taqwa, Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Hadir
Kamis 15-01-2026,20:06 WIB
17 OPD di Provinsi Bengkulu akan Dirampingkan Menjadi 8
Kamis 15-01-2026,20:28 WIB
Barang Dagangan PKL Panorama Disita Tim Gabungan Pemkot Bengkulu
Terkini
Kamis 15-01-2026,21:01 WIB
Jadi Sopir Angkot Sejak 1990, Pak Baban Akui Penghasilan Kini Semakin Sulit
Kamis 15-01-2026,20:54 WIB
Gelar Peringatan Israk Mikraj di Masjid Agung At-Taqwa, Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Hadir
Kamis 15-01-2026,20:35 WIB
Kerjasama Pengembangan SDM dengan Unan Dimatangkan Pemkot Bengkulu
Kamis 15-01-2026,20:28 WIB
Barang Dagangan PKL Panorama Disita Tim Gabungan Pemkot Bengkulu
Kamis 15-01-2026,20:23 WIB