Mantap, PT Agung Toyota Bengkulu Dapat Penghargaan Zero Accident Award

Rabu 08-02-2023,11:59 WIB
Reporter : Raditya Farosta
Editor : Yar Azza


Kadisnakertrans Provinsi Bengkulu berjabat tangan dengan Branch Manager PT Agung Toyota Bengkulu, Meriani, SH-Raditya Farosta-

BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - PT Agung Toyota Bengkulu mendapatkan Penghargaan Zero Accident Award (penghargaan kecelekaan nihil) dari Pemerintah Provinsi Bengkulu.

 

 

 

Penghargaan tersebut langsung diserahkan oleh Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA kepada Branch Manager PT Agung Toyota Bengkulu, Meriani, SH di Kantor Disnaker Provisnsi Bengkulu, Rabu (8/2). 

 

 

 

Kadis Naker Provinsi Bengkulu, Edward Heppy mengatakan, PT Agung Toyota Bengkulu dapat dicontoh oleh perusahaan lain dalam menerapkan dengan baik terkait prosedur Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3). 

BACA JUGA:Mulai Panas, Calon Ketua Umum PWM Bermunculan, Muswil Muhammadiyah Bengkulu Digelar 8 Maret 2023

 

 

 

"Kedepan saya berharap Bengkulu zero accident,'' ujarnya.

 

 

 

Pada tahun 2022 lalu, tercatat ada 2 atau 3 kasus kecelakaan kerja.

 

 

 

''Saya meyakini perusahaan di Bengkulu semuanya sudah menerapkan K3, karena K3 ini sangatlah penting untuk menjaga produktivitas dan keberlangsungan perusahaan," katanya. 

BACA JUGA:Ini Pesan Hamdani Ma'akir ke Bupati Mukomuko, Penyegelan Ruang Sekwan Itu Tindakan Kurang Elegan

 

 

 

Sementara itu, Gubernur usai memberikan penghargaan di upacara Peringatan Bulan K3 meminta kepada pelaku usaha, institusi pemerintah, BUMN, swasta betul - betul menerapkan Prinsip K3.

 

 

 

Termasuk tidak kalah pentingnya adalah semua tenaga kerja harus mendapatkan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan. Didaftarkan ke BPJS Ketenagakerjaan, ini adalah salah satu bentuk perlindungan.

 

 

 

"Jangan sampai ada karyawan atau pekerja kita tidak didaftarkan BPJS Ketenagakerjaan maupun BPJS Kesehatan," tegasnya.

BACA JUGA:Ini Sasaran Ops Keselamatan Nala Polres Seluma

 

 

 

Disamping itu juga perusahaan dituntut memberikan sarana dan prasarana untuk melindungi  keselamatan dan kesehatan pekerja. 

 

 

 

"Saya ucapkan terima kasih kepada perusahaan yang telah memberikan perlindungan dan menerapkan K 3 secara baik dan benar untuk melindungi para pekerja, terima kasih kepada Toyota Bengkulu," ucap Gubernur .

 

 

 

Disisi lain, Branch Manager PT Agung Toyota Bengkulu, Meriani, SH menuturkan bahwa Toyota sangat memperhatikan unsur dan prinsip K3. 

BACA JUGA:Marliadi: Kita Terbuka untuk Semua, Ayo Wujudkan Kemenangan Gerindra

 

 

 

"SOP yang kita buat secara sistematis melindungi pekerja dan konek terhadap K3 ini, dalam bekerja, pekerja ikuti SOP perusahaan, SOP dibuat secara menyeluruh dan itu dimonitoring secara konsisten. ''


Kadisnakertrans Provinsi Bengkulu berjabat tangan dengan Branch Manager PT Agung Toyota Bengkulu, Meriani, SH-Raditya Farosta-

 

Jika ada masalah dilapagan, kita langsung melakukan perbaikan secara menyeluruh, dan kita buat FGD untuk selesaikan masalah dan itu dievaluasi setiap bulan.

 

 

 

Pada tahun 2022 lalu, PT Agung Toyota Bengkulu juga mendapatkan penghargaan dari Gubernur Bengkulu. 

BACA JUGA:Yuk.. Kuliah Di Stikes Bhakti Husada, Cepat Lulus & Bisa Langsung Kerja

 

Kategori :