NAPAL PUTIH, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Salah seorang warga Desa Tanjung Kemenyan, Kecamatan Napal Putih, Bengkulu Utara,Warso (51) yang hanyut di Sungai Ketahun hingga Kamis siang (2/3) belum ditemukan.
Tampak tim gabungan Basarnas, TNI, Polri dibantu masyarakat setempat telah menyusuri aliran sungai, namun hasilnya masih nihil. Kades Tanjung Kemenyan, Rugiono yang dikonfirmasi melalui pesan Whatsap Kamis siang (2/3) membenarkan informasi tersebut dan mengatakan hingga Kamis siang korban belum ditemukan. BACA JUGA:Suku Rejang Satukan Shaf, PMR Benteng Dikukuhkan "Iya benar mas, warga kita bernama Warso dikabarkan hanyut hingga kini belum ditemukan, saat ini kita masih terus berusaha mencari korban bersama tim gabungan Basarnas, TNI, Polri dan masyarakat," ujarnya. Kades menjelaskan kronologis terjadinya peristiwa ini berawal pada Rabu sore (1/3) sekira pukul 16.00 WIB korban bersama 2 orang temannya, Sali dan Egi berangkat dari rumah untuk mencari ikan. Sekitar pukul 23.00 WIB salah satu temannya memberi kabar bahwa korban hilang karena berenang menyeberangi sungai Ketahun. BACA JUGA:Usai Mutasi, Setidaknya 6 Kursi Eselon II Mukomuko Masih Kosong "Mereka ini bertiga berangkat dari rumah Rabu sore sekitar pukul 16.00 WIB pamit untuk mencari ikan, namun Rabu malam sekitar pukul 23.00 WIB salah satu teman korban memberi tahu jika korban hanyut terbawa arus sungai, '' ujarnya. Mendapat informasi tersebut, warga langsung turun mencari korban bersama-sama. ''Namun hingga kini korban belum ditemukan," jelas Kades Rugiono.Hanyut di Sungai Ketahun, Warga Tanjung Kemenyan Belum Ditemukan Hingga Kamis Siang
Kamis 02-03-2023,21:47 WIB
Editor : Yar Azza
Kategori :