Belum juga Terwujud, Strategi Pemda Seluma Menjadikan Pasar Sembayat Menjadi Pasar Harian

Rabu 15-11-2023,15:41 WIB
Reporter : Wawan
Editor : Yar Azza

 

RADARBENGKULU - Wacana Pemerintah Daerah Seluma yang ingin menjadikan Pasar Sembayat di Kelurahan Sembayat, Kecamatan Seluma Timur menjadi pasar harian masih belum terwujud. Bahkan sejumlah pedagang masih tetap bertahan di Pasar Tais untuk beraktivitas.

Kedua titik lokasi pasar di pusat Ibu Kota itupun hanya menjadi pasar mingguan. Untuk mensiasati menjadikan Pasar Sembayat menjadi satu-satunya pasar harian, Pemerintah daerah mengambil langkah dengan kegiatan apel bersama setiap hari Rabu di Pasar Sembayat.

BACA JUGA:Gelar Konferensi Kerja Kabupaten, PGRI Seluma Letakkan Batu Pertama Pembangunan Rumah Singgah

 

Dengan dipusatkannya apel bersama, pejabat, ASN dapat bertransaksi dan membeli dagangan di Pasar Sembayat yang dibuka seminggu dua kali. Yakni, setiap Rabu dan Minggu. 

Asisten Administrasi dan Umum Riduan Sabrin ST mengakui, apel bersama bertujuan untuk meramaikan Pasar Sembayat.

BACA JUGA:Bupati Seluma Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Taqwa Air Petai

 

 "Kita apel di Pasar Sembayat merupakan salah satu inovasi Bapak Bupati untuk menjadikan Pasar Sembayat ini menjadi pasar harian," sampai Riduan Sabrin ST, saat memimpin apel bersama di Pasar Sembayat, Rabu  (15/11). 

Pihaknya juga menyarankan agar ASN dapat berbelanja dan meramaikan Pasar Sembayat. 

BACA JUGA: Petani Selebar dan Sembayat Datangi DPRD Seluma

 

"Bapak Bupati juga mengharapkan  kepada kita semua untuk belanja seharga Rp. 10.000 setiap habis apel. Hal ini untuk membantu perputaran ekonomi di Pasar Sembayat,"sampainya.(*) 

 

Kategori :