"Sebenarnya untuk tahun anggaran selanjutnya kita masih mengharapkan adanya BLT DD. Karena, dengan adanya BLT DD, KPM yang membutuhkan sedangkan tidak mendapatkan bantuan pemerintah seperti BPNT, PKH dan bantuan pemerintah lainnya dapat kita bantu melalui BLT DD," terang Kades.
Disinggung kegiatan dalam item APBDes 2023 apakah telah dituntaskan semua, Kades mengatakan semua kegiatan telah dilaksanakan. Namun, masih tersisa beberapa kegiatan yang masih dalam pelaksanaan dan diakhir tahun ini dengan tegas Kades mengatakan semuanya rampung 100%.
"Untuk item dalam ABPDes 2023 semua telah dilaksanakan. Hanya masih ada beberapa item yang masih dalam tahap pelaksanaan. Seperti penyaluran honor kelembagaan, dan diakhir tahun semuanya akan terealisasi 100%," jelas Kades. (*)