Program Pesantren Sehat Lifebuoy untuk Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Santri

Sabtu 09-03-2024,14:42 WIB
Reporter : Windi
Editor : Syariah muhammadin
Program Pesantren Sehat Lifebuoy untuk Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Santri

Interaksi intens antarmasyarakat pesantren menjadikan pesantren unit pendidikan yang efektif dalam membiasakan CTPS di 5 momen penting melalui metode peer-to-peer learning.

Program ini terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan praktik CTPS di kalangan santri.

Program Pesantren Lifebuoy dibagi menjadi dua tahap: pemilihan Duta Santri sebagai peer educator yang akan mendapatkan pelatihan tentang PHBS, terutama CTPS, oleh dokter dari PDUI, dan tahap implementasi program berupa Gerakan 21 Hari Pembiasaan CTPS bersama santri lainnya.

Lifebuoy juga memberikan bantuan berupa dana pendidikan, alat penunjang pendidikan, dan pemeriksaan kesehatan tanpa biaya kepada pesantren.

Dengan dilaksanakannya program Pesantren Sehat Lifebuoy di Kota Bengkulu, diharapkan akan tercipta lingkungan pesantren dan masyarakat yang lebih sehat.

Program ini juga akan berlanjut ke berbagai kota lain di Indonesia, memberikan dampak positif yang lebih luas.

Kategori :