Virgo 1.2 LB Terbaru dari Pacific, Motor Listrik yang Elegan Speed Riding ECO, dan Kapasitas Power 1200 Watt

Sabtu 22-06-2024,14:15 WIB
Reporter : Eka purnama sari
Editor : Syariah muhammadin

 

 

RADAR BENGKULU - Pacific Virgo 1 2 LB merupakan motor listrik terbaru produksi PT Roda Pasifk Mandiri.

Kendaraan tanpa emisi ini memiliki desain yang mewah, stylish dan elegan mengingatkan pada sepeda motor listrik Virgo sebelumnya.

Sepeda motor listrik ini dibekali dengan jarak tempuh yang bisa diandalkan untuk menempuh jarak jauh.

BACA JUGA:Harga Honda CBR250RR Terbaru Resmi Dirilis, Dilengkapi Dengan SFF-BP dan Slipper Assit Clutch Tenaganya Lebih

BACA JUGA:Cruiser QJMotor SRV600V Tandingi Kawasaki VulcanS Dengan Mesin 4 Silinder DOHC 561cc dan Tenaga 7.000 Rpm

Pacific Virgo 1 2 LB memiliki 4 jenis layar mode berkendara cepat yaitu ECO, Normal, Sport dan Boost yang dapat diatur dengan mudah.

Melansir dari laman resmi Pacific, untuk sepeda motor listrik Pacific Virgo 1.2 LB daya motornya mencapai 1200 watt.

Baterai sepeda motor listrik Pacific ini merupakan baterai jenis Sealed Lead Acid (SLA) berkapasitas 72V 32Ah.

BACA JUGA:Terbaru! Honda Rebel 1100cc, Big Bike Bertegana Powerfull, Cocok Banget Dibawa Touring

Sepeda motor listrik yang damai ini mampu melaju kencang dengan memilih kecepatan maksimal sesuai kondisi, antara 25 km/jam hingga 50 km/jam.

Menurut pakar teknologinya, dari segi kemampuan berkendara, kendaraan listrik ini mampu menempuh jarak sekitar 110 km.

Dimensi sepeda motor listrik Pacific Virgo 1 2 LB ini adalah panjang 1870 mm, lebar 500 mm, dan tinggi 1140 mm.

Kendaraan Pacific zero emisi ini menggunakan tabung dengan ban depan dan belakang ukuran 90/90 ban 14.

Kategori :