radarbengkuluonline.id, Seluma - Warga di Desa Pasar Seluma, Kecamatan Seluma Selatan dibuat heboh dengan penemuan mayat yang tergeletak dibawah rerimbunan pohon di pinggir Pantai Muara Matan di Desa Pasar Seluma, Kamis, 24 Oktober 2024.
Korban diketahui bernama Alian Nardi (50) warga Desa Tangga Batu, Kecamatan Seluma Selatan. Kapolsek Seluma AKP Sukari SE membenarkan adanya penemuan mayat tersebut. Pihaknya yang mendapati informasi tersebut telah melakukan olah TKP.
BACA JUGA:BPN Seluma Usulkan Penetapan Tanah Objek Reforma Agraria, Meminimalisir Konflik Tanah
BACA JUGA: Santri Seluma Peringati Hari Santri Nasional ke-9
" Sekitar pukul 14.30 WIB petugas menerima informasi dari Kades Pasar Seluma bahwa ditemukan mayat seorang laki -laki sudah meninggal dunia di pinggir Pantai Air Matan. Pada saat di perjalanan menuju TKP petugas kepolisian berpapasan dengan pihak keluarga korban telah membawa korban dengan menggunakan kendaraan roda empat mobil jenis pick up untuk di bawa ke rumah korban," sampai Kapolsek.
Setiba di rumah korban, Kapolsek menyarankan kepada pihak keluarga agar korban dilakukan VER di RSUD Tais.
BACA JUGA:Komitmen Pemkab Bengkulu Tengah dan Seluma Dipertanyakan Soal Anggaran SPAM Kobema
BACA JUGA:Pelaku UMK di Seluma Wajib Kantongi Sertifikasi Halal Mulai 18 Oktober 2024
Jenazah Alian Nardi (50) warga Desa Tangga Batu, Kecamatan Seluma Selatan saat tiba di rumah duka-Wawan-radarbengkulu
Namun dari pihak keluarga menolak dilakukan VER, sehingga pihak kepolisian menyarankan kembali untuk dilakukan pengecekan bagian luar badan korban.
Setelah pihak kelurga setuju, pihak kepolisian langsung memanggil perawat Puskesmas Rimbo Kedui Kecamatan Seluma Selatan untuk dilakukan pengecekan badan dan langsung disaksikan pihak keluarga korban.
BACA JUGA:Dinas Ketahanan Pangan Seluma Luncurkan Kios Murah
BACA JUGA:Lagi, ASN Seluma Diingatkan Untuk Jaga Netralitas Saat Pilkada 2024