Ini Pesan Pjs Bupati Bengkulu Utara Saat Apel Terakhir dan Perpisahan

Sabtu 23-11-2024,00:03 WIB
Reporter : Berlian
Editor : Azmaliar Zaros

radarbengkuluonline.id, Arga Makmur – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara menggelar apel pagi gabungan yang dirangkai dengan senam bersama serta acara perpisahan dengan Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kabupaten Bengkulu Utara, Dr. Drs. Andi Muhammad Yusuf, M.Si di halaman Kantor Bupati Bengkulu Utara pada Jumat (22/11/2024).

Dalam sambutannya, Pjs. Bupati Bengkulu Utara Andi Muhammad Yusuf, M. Si menyampaikan sejumlah pesan penting kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang hadir.

BACA JUGA:Disnakertrans Bengkulu Utara Gelar Job Fair Dua Hari

BACA JUGA: Kodim 0424 Bengkulu Utara Gelar Penyuluhan P4GN Bersama BNN Kota Bengkulu

 

Ia menekankan perlunya memberikan contoh dan teladan yang baik kepada masyarakat. Terutama dalam menyongsong perhelatan Pilkada Kabupaten, Kota, dan Provinsi yang akan digelar pada 27 November 2024.

“Saya mengajak bapak dan ibu sekalian untuk terus memberikan informasi yang benar dan akurat kepada masyarakat terkait Pilkada. Kita harus bersama-sama menjaga kondusivitas dan partisipasi aktif masyarakat,” ujarnya.

BACA JUGA:Membanggakan, UPP Saber Pungli Bengkulu Utara Raih Rangking Pertama Tingkat Provinsi Bengkulu

BACA JUGA: Pemkab Bengkulu Utara Gelar Upacara Peringatan HUT ke-56 Provinsi Bengkulu

 

Lebih lanjut, ia menyoroti pentingnya inovasi dalam mendukung perkembangan daerah.

“Bengkulu Utara memiliki potensi besar untuk terus menjadi salah satu daerah terdepan dalam inovasi. Melalui kerja sama OPD dan ruang kreatif yang diberikan kepada ASN, saya yakin akan lahir inovasi-inovasi baru yang membawa dampak positif bagi pembangunan daerah,” tambahnya.

BACA JUGA:Arie Septia- Sumarno Sukses Sampaikan Visi Misi Dalam Debat Publik Pilkada Bengkulu Utara

BACA JUGA: Harga Bahan Pokok di Bengkulu Utara Masih Normal

 

Kategori :