Benny Suharto: Bengkulu Sangat Potensial dengan OK OCE

Benny Suharto: Bengkulu Sangat Potensial dengan OK OCE

RBO, BENGKULU - Rencana calon Wakil Presiden RI Sandiaga Uno yang akan melanjutkan program OK OCE ke tingkat nasional disambut baik oleh salah seorang juru kampanye nasional (Jurkamnas) Prabowo- Sandi asal Bengkulu, H.Benny Suharto.

“Program  OK OCE merupakan program yang digagas Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno saat itu. Program ini dimaksudkan untuk melatih masyarakat menjadi wirausahawan. Saya sudah dengar jika Program OK OCE akan menasional dan ini sangat baik. Kami sekarang sedang mencoba melakukan satu konsolidasi agar bisa diadopsi secara nasional," kata H. Benny Suharto kepada radarbengkuluonline.com kemarin.

Menurut Benny, program OK OCE dilevel nasional perlu perhitungan yang matang. Karena, dari segi jumlah peserta akan jauh lebih besar. Program OK OCE dilevel nasional dipercaya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan meningkatkan penghasilan masyarakat secara signifikan. “Program ini akan berkorelasi dengan tingkat penurunan kemiskinan secara nasional,” sebutnya.

Khusus Provinsi Bengkulu, Program OKE OCE sangat potensial untuk dikembangkan. “Di Provinsi Bengkulu ini sangat banyak yang bisa dikembangkan dengan Program OK OCE. Saya berharap program ini juga akan menyentuh masyarakat Bengkulu dan bisa bekerja sama dengan UKM Bintang Raflesia dalam pengembangannya,” kata penggiat UKM Bengkulu tersebut.

Selain itu, H. Benny Suharto juga mengatakan, dia sudah meminta agar Sandiaga Uno bisa menjadi pembina UKM di wilaya Provinsi Bengkulu.

“Saya suda bicara langsung dengan beliau (Sandiaga Uno) dan beliau sangat respon serta siap untuk membantu dalam pengembangan UKM di Provinsi Bengkulu, dengan program OK OCE nya,” tutup Benny.(rls/***)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: