Reuni Akbar SMPN 2 “Ngulang Cerito”

Reuni Akbar SMPN 2 “Ngulang Cerito”

Rohidin Mersyah : Ada Kultur dan Kontribusi para Alumni

RBO, BENGKULU - Para alumni Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Kota Bengkulu mulai dari angkatan 1979 sampai 2018, Sabtu, (15/12) menggelar reuni akbar bertempat di Gedung Olahraga (GOR) Sawah Lebar Kota Bengkulu.

Reuni akbar para alumni SMPN 2 Bengkulu dengan mengambil tema “Kumpul Bareng Ngulang Cerito” dibuka oleh Gubernur Bengkulu, DR drh H. Rohidin Mersyah MMA dan dihadiri Bupati Lebong yang juga merupakan alumni SMPN 2, Rosjonsyah serta Wakil Walikota Dedy Wahyudi, Kepala SMP Negeri 2 Susnaini Julita M.Pd, para dewan guru dan mantan guru serta pelajar SMPN 2 Bengkulu.

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyatakan, kontribusi para alumni SMPN 2 sangat besar sekali, baik dalam membangun Bengkulu maupun mewarnai negeri ini. Mengingat para alumninya telah berkiprah dimana-mana. Baik sebagai pelaku usaha maupun birokrat, politisi dan lain sebagai yang telah sukses di tengah masyarakat.

“Saya melihat ada suatu kultur yang sangat positif dari SMPN 2, para alumninya sangat bersahabat, memasyarakatnya bagus sekali. Maju terus para alumni dan saya juga sampaikan ucapan terima kasih kepada dewan guru dan kepala sekolah yang sudah mendedikasikan dirinya secara penuh. Apalagi prestasi sekolah ini sangat luar biasa di era tahun 80-an. Bukan sekolah favorit saja, tapi memang unggul ditingkat SMP hingga era sekarang ini,” ungkap Rohidin Mersyah, kemarin (15/12).

Senada dengan itu, Ketua Umum Ikatan Alumni (IKAL) SMP Negeri 2, Hero Hito menjelaskan, reuni akbar alumni SMPN 2 ini merupakan yang perdana kali dilaksanakan diawali dengan jalan santai, dan senam missal. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi dan menjaga kekompakan bersama dari para alumni yang berjumlah 9 ribuan orang.

“Dengan telah terbentuknya IKAL SMPN 2 ini, kami dari para alumni akan terus berkontribusi untuk daerah dan khususnya sekolah, dengan mendonasikan pembuatan pagar, perbaikan masjid sekolah dan pemberian buku-buku serta lain sebagainya. Untuk daerah kita juga akan terus memberikan masukan kepada pemimpin daerah. Diantaranya baru-baru ini disampaikan perbaikan rumah ibadah, jalan dan persoalan banjir agar dapat dicarikan solusinya,” jelasnya.

Sementara dalam kesempatan itu, Dewan Pembina alumni SMPN 2 Kota Bengkulu yang juga Bupati Lebong Rosjonsyah juga menyampaikan apresiasi kepada dewan guru yang telah mendidik para alumninya, telah banyak berhasil seperti sekarang ini.“Keberhasilan para alumni tidak lepas dari peran guru selaku pendidik. Terima kasih guru,” kata Rosjonsyah. (idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: