Gotong Royong, Warga akan Perbaiki Jembatan Malin Deman yang Rusak Parah
Di Malin Deman Kabupaten Mukomuko
RBO >> MUKOMUKO >> Baru 2 tahun dibangun, jembatan ini sudah rusak parah. Padahal akses menuju Kecamatan Malin Deman, tepatnya di Desa Talang Baru, papan yang menjadi lantai jembatan sebagian besar sudah lapuk, bolong. Akibatnya, ada papan yang menjadi lantai tersebut jatuh ke sungai.
Diungkapkan Camat Malin Deman, Suhapri, SH ternyata jembatan tersebut dibangun pada tahun 2016 lalu. Hanya saja pembangunan jembatan darurat lantaran waktu itu jembatan tersebut putus.
Katanya, pihak kecamatan telah melaporkan kondisi jembatan ini kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko. Ia tidak mengetahui kenapa belum ditangani. Ia juga belum mendapat informasi apakah pada tahun ini jembatan itu akan dibangun.
"Mungkin kalau tahun lalu, jembatan itu belum bisa dibangun, karena baru dibangun tahun 2016 lalu, terbentur aturan. Jembatan itu dibangun darurat pada 2016 lalu. Kalau tahun ini saya belum dapat info, apa akan dibangun atau belum," beber Camat saat dihubungi RADAR BENGKULU kemarin.
Lanjutnya, kalau akan dilakukan pembangunan, ia berharap dapat dibangun secara permanen. Katanya, pihak Permerintah Kecamatan Malin Deman bersama masyarakat setempat juga dalam waktu dekat akan menanggulangi sementara kerusakan jembatan itu dengan mengganti papan baru. Dananya dikumpulkan dari sumbangan.
"Sementara kita akan tanggulangi dulu. Papannya sedang kita pesan," singkatnya. (sam)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: