Peringati HDS, Lanal Bengkulu Gelar Funbike

Peringati HDS, Lanal Bengkulu Gelar Funbike

RBO, BENGKULU - Dalam rangka memperingati Hari Dharma Samudra (HDS) TNI AL tahun 2019 Danrem 041/Gamas Kolonel Inf. Irnando Arnold B Sinaga  menghadiri Olah raga bersama kegiatan Funbike TNI-Polri, Forkopimda dan masyarakat Kota Bengkulu yang diselenggarakan oleh Lanal Bengkulu, Minggu (6/1).
 "Hari ini, Kita mengikuti kegiatan funbike bersama Danlanal, serta unsur Forkopimda," ungkap Danrem, kemarin.
Sebelum kegiatan dimulai, dilaksanakan senam pemanasan dan penjelasan rute funbike oleh panitia. Ratusan peserta Fun Bike yang tampak di garis start dilepas oleh Danlanal Bengkulu Letkol Laut (P) M. Andri Wahyu Sudrajat, S.T. "Dalam rangka diperingatinya Hari Dharma Samudera tahun ini, kita melaksanakan funbike dan senam bersama pagi ini," kata Danlanal.
Adapun rute Fun Bike kali ini menempuh jarak 17 Km yang di mulai start dari Mako Lanal Bengkulu menuju Jln RE Martadinatadan, Jln Adam Malik, Jln Tribrata, Jln Bakti Husada, Jln Kapuas, Jln Ciliwung, Jln Jenggalu, Jln Citandui, dan  finis kembali ke Mako Lanal Bengkulu.
Yang hadir dalam kegiatan Funbike bersama antara lain Gubernur Bengkulu diwakili Kadispora, Wakapolda Bengkulu, Danrem 041/Gamas, Danlanal Bengkulu, Dandim 0407/Bkl, Unsur FKPD Prov Bengkulu, para prajurit Korem, Lanal,Polda dan masyarakat Kota Bengkulu.(idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: