Sambut HANI, Wawali Minta Semua Elemen Jaga Generasi Muda Jauh dari Narkoba

Sambut HANI, Wawali Minta Semua Elemen Jaga Generasi Muda Jauh dari Narkoba

RBO, BENGKULU - Memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI), Pemerintah Kota Bengkulu bersama BNN Kota Bengkulu dan stakeholder terkait melakukan upacara di halaman sekretariat Pemkot pada Rabu pagi (26/6). Dalam Upacara ini Wakil Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi didaulat menjadi Inspektur upacara. Dalam penyampaiannya Wawali menyampaikan pidato dari Wakil Presiden RI. Menyikapi perang terhadap Narkotika Wawali mengajak para orang tua untuk sama-sama mengawasi perilaku anaknya dalam pergaulan sehari-hari agar tidak terjerumus ke Narkotika.

Sementara itu, Kepala BNN Kota Bengkulu, AKBP. Alexander Soeki mengatakan, dalam upaya pemberantasan Narkoba, pihaknya akan terus bekerja keras dalam memberantas Narkotika yang saat ini menjadi musuh bersama.(ae3/rsm)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: