Pelaku Penipuan Umroh Dibekuk

Pelaku Penipuan  Umroh Dibekuk

RBO  >>  BENGKULU  >>   Jajaran Polres Bengkulu berhasil mengamankan terduga pelaku penipuan dengan modus Umroh. Pelaku diketahui identitasnya merupakan pria berinisial FE (35), warga Kelurahan Tanah Patah Kecamatan Ratu Agung Kota Bengkulu. Dimana pada peristiwa ini korban bernama  Ika Alam Sari (37), warga Jalan Museum, Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu pada 28 November 2018 sekira pukul 15.00 WIB, mengirim uang melalui Banking Conter Galery Xiomi Kelurahan Nusa Indah, Kecamatan Ratu Agung Kota Bengkulu. Uang itu dikirim untuk keberangkatan umroh, namun setelah beberapa lama kemudian kedok pelaku terbongkar.

Kapolres Kota Bengkulu, AKBP Prianggodo Herukun Prasetyo melalui Kasat Reskrim AKP Indramawan Kusuma Trisna saat dikonfirmasi, Jumat kemarin (28/06) mengatakan, penangkapan terduga pelaku tersebut atas dasar laporan polisi nomor : LP/B- 172 /II /2019/RES BKL. Kejadian tersebut berawal ketika pelapor mentransfer sisa uang melalui banking untuk pelunasan sisa uang keberangkatan umroh 2 (dua) orang sejumlah Rp 14.320.000 (empat belas juta tiga ratus dua puluh ribu rupiah) pada 29 November 2018. Kemudian korban menanyakan kembali tentang keberangkatan umroh tersebut pada 15 Januari 2019, tetapi pelaku malah berupaya untuk menghindar lalu memberikan berupa kwitansi sebagai tanda bukti pelunasan uang yang sudah disetor korban.  Dari kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp 42 juta dan melaporkan kejadian tersebut ke Mapolres Bengkulu untuk ditindaklanjuti,” kata Indramawan.

Dengan demikian, sambung Indramawan, tim Buru Sergap (Buser) Polres Bengkulu bergerak cepat melakukan penangkapan terhadap terduga pelaku yang pada saat itu berada di rumahnya di Kabupaten Rejang Lebong (Curup), lalu team Buser Polres Bengkulu dipimpin langsung Ipda Angga Faisal Sitepu langsung melakukan penangkapan.

“Setelah berhasil ditangkap, terduga pelaku langsung dibawa ke Mapolres Bengkulu untuk ditindaklanjuti,” imbuhnya. (Bro) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: