KKT Imbau Tangkap Saja Yang Minta Sumbangan Tabut

KKT Imbau Tangkap Saja  Yang Minta Sumbangan Tabut

Syiafril Syahbuddin : Kalau Meradai, Itu Hanya Sekadarnya RBO  >>>   BENGKULU   >>>   Saat ini marak oknum yang datang hingga keluar daerah Kota Bengkulu yang berkeliling mendatangi rumah-rumah warga masyarakat dengan mengatasnamakan sumbangan untuk pembuatan tabut. Untuk itu, Ketua KKT Bengkulu, Ir Syiafril Syahbuddin menegaskan, kalau ada yang melihat oknum tersebut sebaiknya ditelusuri, kemudian ditangkap. “Kalau kami tidak ada menginstruksikan untuk meminta sumbangan Tabut itu. Tapi memang sejak dulu, dari tahun ketahun selalu ada laporan yang mengatakan demikian. Sementara, siapa orangnya oknum tersebut kami juga tidak tahu,” ungkap Syiafril, Kamis (25/7) . Dijelaskan oleh Syiafril, bahkan jika memang ada oknum yang kemudian memaksa untuk meminta sumbangan tabut tersebut, sebaiknya segera laporkan saja pada pihak yang berwajib. “Kami memang sedang memulai membuat bangunan untuk tabut. Tapi kami tidak ada keliling-keliling meminta sumbangan. Apalagi sampai keluar daerah sampai ke Curup,” jelasnya. Untuk tabut sendiri, dimana KKT ini adalah kelompok yang melaksanakan kegiatan ritual serta menyiapkan bangunan tabut sacral, tidak pernah meminta-minta sumbangan seperti itu. “Kalau untuk bantuan sekadarnya, itu mungkin dari penduduk warga masyarakat sekitar dan itu seadanya saja. Paling untuk telong-telong atau ikan-ikan. Dan untuk kegiatan meradai, itu juga pelaksanaannya pada saat bulan Muharam nanti. Bukan sekarang,” terang Syiafril. Adapun untuk kegiatan tabut sendiri, lanjutnya, akan dimulai pada tanggal 31 Agustus hingga 10 September nanti. “Pelaksanaan tabut sendiri, ritualnya mulai 31 Agustus hingga 10 September,” pungkasnya. Sebelumnya dari salah seorang warga Kelurahan Sawah Lebar, Imarwati mengakui memang sudah ada sekelompok anak-anak yang datang meminta sumbangan untuk tabut. “Memang ada yang datang, dan biasanya kalau seperti tahun belakang mereka itu nanti datang dengan ikan-ikan diiringi musik keliling dilingkungan kami. Dan kami pun tidak merasa diberatkan memberikan sumbangan tersebut. Saya paling memberikan sumbangan sekadarnya,” tambahnya. (idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: