SMP IT Khairunnas, Satu-Satunya Sekolah di Provinsi Bengkulu Ada Bahasa Jepang

SMP IT Khairunnas, Satu-Satunya Sekolah di  Provinsi Bengkulu Ada Bahasa Jepang

RBO  >>>   BENGKULU  >>>   Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Khairunnas merupakan satu-satunya sekolah di Provinsi Bengkulu yang menerapkan kurikulum Bahasa Jepang. Sekolah yang beralamat di  Jln Hibrida 15, Kelurahan Sidomulyo, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu  menerapkan Bahasa Jepang ke dalam kurikulum sekolah.

"Iya, cuma satu-satunya sekolah di Provinsi Bengkulu ini yang ada kurikulum Bahasa Jepangnya lho! Proses belajar mengajarnya hampir sama dengan mengajar mata pelajaran Bahasa Ingris. Para siswa disuruh menghafal kosa katanya terlebih dahulu. Intinya, siswa harus banyak-banyak menghafal huruf-huruf abjad Bahasa Jepang,’’ ujar guru Bahasa Jepang SMP UT Khairunnas, Sensei Pipe Sumarsuno S.Pd pada RADAR BENGKULU, Selasa (8/10)

      Lanjutnya, pihaknya menerapkan kurikulum ini karena di sekolah-sekolah lain belum ada yang menerapkannya. Tujuanya, membantu daya saing para siswa-siswinya nanti untuk menghadapi  kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin cangih. Sebagai generasi penerus bangsa, maka mau tidak mau, kita harus bersaing dengan dunia luar.

      Selain itu juga, menjadi promosi sekolah ini sebagai daya tarik warga masyarakat untuk menyekolahkan anaknya disini.

      Untuk daya tangkap para siswa belajar Bahasa Jepang ini, paparnya, awal-awalnya lumayan ada kesulitan. ‘’Namun kita harus berusaha semaksimal mungkin membimbing dan mengajarkan dengan cara menyuruh siswa banyak-banyak menghafal kosa katanya. Untuk jadwal mengajar Bahasa Jepang ini seminggu sekali selama 2 jam. Sampai dengan saat ini alhamdulillah para siswa disini sudah bisa berbahasa Jepang.’’

      Bahasa Jepang yang diterapkan oleh sekolah ini, yaitu sejak berdirinya SMP IT Khairunnas. Sampai dengan saat ini, masih terus diajarkan.

      ‘’Harapan kedepanya untuk siswa setelah tamat disekolah ini mereka sudah bisa digunakan untuk  berbicara dan berkomunikasi dengan orang Jepang. Minimal sudah hafal huruf abjad bahasa Jepang ini,’’ tutupnya. (cw1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: