Sumpah Pemuda, DPD KNPI Provinsi Lantik DPD KNPI RL

Sumpah Pemuda, DPD KNPI Provinsi Lantik DPD KNPI RL

Febri Yurdiman : Tidak Ada Lagi Dualisme

RBO, BENGKULU - Kepengurusan Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD-KNPI) Kabupaten Rejang Lebong periode 2019-2022, bakal dilantik sekaligus dikukuhkan, bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2019 mendatang.

      Pelantikan kepengurusan DPD KNPI Kabupaten Rejang Lebong, dengan terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke XXI sebagai Ketua, Khirdes Lapendo Pasju, menggantikan Duwi Mardiantara akan dilaksanakan oleh Ketua DPD KNPI Provinsi Bengkulu Febri Yurdiman, seusai upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda, bertempat di lapangan kantor Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong.

      “Ini sebuah kebanggaan luar biasa sekaligus kebahagiaan bagi kami dari pengurus DPD KNPI Provinsi Bengkulu. Karena keberanian itu muncul dengan luar biasa dan kita patut apresiasi dengan sangat baik. Apalagi untuk semua persiapan pelantikan sesuatu yang baru. Sebab biasanya tertutup dan terkunci, bisa terlihat meriah dan penuh makna akan diselesaikan dalam beberapa hari kedepan,” ungkap Ketua DPD KNPI Provinsi Bengkulu, Febri Yurdiman SE saat press conference, Rabu (23/10).

Selain itu menurut Febri, untuk kepengurusan DPD KNPI Kabupaten yang lain dalam wilayah Provinsi Bengkulu, tepatnya Bengkulu Utara juga bakal segera menyusul hitungan minggu atau paling lama satu bulan, akan digelar Musda sekaligus pelantikannya.

      “Dengan dilantiknya kepengurusan DPD KNPI Rejang Lebong dan menyusul Bengkulu Utara, saya ingin memastikan KNPI tidak terjadi dualisme kepemimpinan. Baik di tingkat pusat maupun daerah, ditandai saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia beberapa hari lalu, yang mendapatkan undangan resmi untuk menghadiri adalah KNPI di bawah kepemimpinan Abdul Aziz dan telah hadir langsung,” tegas Febri yang juga Anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Utara ini.

      Senada dengan itu, Caretaker sekaligus Ketua DPD KNPI Rejang Lebong terpilih, Khirdes Lapendo menjelaskan, skema rencana pelantikan kepengurusan KNPI yang dipimpinnya akan dilakukan, seusai upacara bendera peringatan Hari Sumpah Pemuda, dengan seluruh petugasnya dari anggota KNPI Rejang Lebong hasil Musda dan diback up dari Organisasi Kepemudaan (OKP).

“Kedepannya mohan doa dan restu semuanya, agar prosesi tersebut berjalan dengan baik. Karena hal itu merupakan pintu awal keterbukaan legalitas sekaligus meningkatkan semangat kegiatan kepemudaan di Kabupaten Rejang Lebong. Mengingat selama ini KNPI bukannya tidak ada, ada namun sinergitas dari komponen yang ada sepintas berjalan masing-masing,” tukas Khirdes.(idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: